Tujuan penelitian ini adalah âuntuk mengetahui apakah dengan memodifikasi bola tolak peluru yang terbuat dari bola plastik ukuran kecil dan didalamnya dicampur dengan pasir dan semen dapat meningkatkan hasil belajar tolak peluru gaya membelakangi/gaya OâBrien  di SMPN 9 Kota Bekasiâ, Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas(PTK). Sumber data ini adalah siswa kelas VIII.2 SMPN 9 Kota Bekasi tahun ajaran 2013/2014, dengan jumlah siswa 44 dengan rincian siswa 20 siswa putra dan 24 siswa putri. Nilai rata-rata kelas VIII.2 tolak peluru gaya OâBrien adalah 74, siswa yang tuntas sebanyak 19 siswa dan siswa yang tidak tuntas sebanyak 25 siswa. Nilai rata-rata kelas VIII.2 tolak peluru gaya OâBrien siklus 1 adalah 78, siswa yang tuntas sebanyak 30 siswa dan siswa yang tidak tuntas sebanyak 14 siswa siswa. Nilai rata-rata kelas VIII.2 tolak peluru gaya OâBrien siklus 2 adalah 82, siswa yang tuntas sebayak 41 siswa dan siswa yang tidak tuntas sebanyak 3 siswa.Dengan demikian pembelajaran dengan menggunakan modifikasi bola plastik ukuran kecil yang didalamnya dicampur pasir dan semen dapat meningkatkan hasil belajar tolak peluru gaya membelakangi/gaya OâBrien kelas VIII.2 di SMPN 9 Kota Bekasi tahun ajaran 2013/2014.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2017