JTT (Jurnal Teknologi Terpadu)
Vol 6, No 1 (2018): JTT (Jurnal Teknologi Terpadu)

Penerapan Sistem Alternating Current Generator (Acg) Pada Motor Bensin mattrix Gasoline Engine Cx200

Farid Majedi (Prodi Mesin Otomotif, Fakultas Teknik, Politeknik Negeri Madiun)
Fredy Susanto (Prodi Mesin Otomotif, Fakultas Teknik, Politeknik Negeri Madiun)
Aris Tri Hardiyanto1 Tri Hardiyanto (Prodi Mesin Otomotif, Fakultas Teknik, Politeknik Negeri Madiun)



Article Info

Publish Date
16 Apr 2018

Abstract

ACG (Alternating Current Generator) yaitu sistem yang menghasilkan arus listrik bolak-balik (AC) dan Starter adalah alat untuk memulai kerja suatu alat lain. Pada mesin Mattrix Gasoline Engine CX200 masih menggunakan starter manual yaitu dengan menarik tali yang diikatkan pada suatu system kopling untuk memutarkan poros engkol.     Tujuan penelitian ini dapat menerapkan ACG pada Mattrix Gasoline Engine CX200 sehingga dapat         meringankan pengguna motor bensin ini. Dalam penelitian ini dilakukan penerapkan ACG untuk Starter motor bensin manual sehingga starter motor Mattrix Gasoline Engine CX200 dibuat automatis. Untuk mengetahui penerapan sistem ACG ini dapat bekerja dilakukan pengujian tegangan pengisian, arus pengisian dan voltage drop.Hasil pengujian Proses pengujian tegangan pengisian menunjukan hasil tegangan yang mengalami peningkatan sebesar ± 1V pada putaran 1.500 ke 2.500 rpm dan ± 0,7V dari 2500 rpm ke 3500 rpm. Pada pengujian arus pengisian terjadi peningkatan seiring dengan naiknya putaran mesin, pada putaran 1.500 ke 2.500 rpm mengalami peningkatan sebesar ±1,5A. Sedangkan pada putaran 2.500 ke 3.500 rpm mengalami peningkatan sebesar  ± 0,8A. Pada pengujian voltage drop menunjukan hasil  ± 0,8V saat tombol starter ditekan,  ini terjadi karena tegangan mendapatkan beban untuk menjalankan sistem ACG.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jtt

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Materials Science & Nanotechnology Mechanical Engineering

Description

JTT (Jurnal Teknologi Terpadu) dengan ISSN 2477-5177 (media online) dan 2338-6649 (media cetak), adalah jurnal ilmiah yang mempublikasikan hasil penelitian dibidang inovasi teknologi terapan dengan cakupan: Teknik Mesin, Teknik Elektro, Teknik Sipil, dan Teknik ...