Jurnal Geomine
Vol 1, No 1 (2015): Edisi April

KARAKTERISTIK ENDAPAN NIKEL LATERIT PADA BLOK X PT. BINTANGDELAPAN MINERAL KECAMATAN BAHODOPI KABUPATEN MOROWALI PROVINSI SULAWESI TENGAH

Mubdiana Arifin (Sri Widodo, Anshariah)



Article Info

Publish Date
14 Apr 2016

Abstract

Endapan nikel laterit terbentuk oleh pelapukan intensif pada daerah tropis khususnya batuan yang mengandung unsur Ni seperti peridotit dan serpentinit, yang dipengaruhi oleh batuan asal, iklim, reagen-reagen kimia dan vegetasi, struktur geologi, topografi, serta waktu. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui karakteristik endapan nikel laterit. Metode penelitian yang digunakan adalah metode analisis deskriptif berdasarkan data primer berupa kenampakan laterit, vegetasi, morfologi, litologi yang nampak dipermukaan, data  longging  inti bor, dan data  assay kimia. Serta data sekunder berupa data pendukung yaitu analisis petrografi bedrock. Hasil analisis mineralogi sampel bor, zona endapan nikel laterit daerah penelitian terdiri dari limonit didominasi oleh mineral hematit dan mineral goetit, saprolit didominasi oleh grup serpentin, dan  bedrock didominasi oleh mineral olivin dan piroksin. Hasil pengamatan petrografi  bedrock berasal dari peridotit yang tersusun oleh mineral olivin, piroksen, serpentin, dan mineral opak. Kesimpulan dari penelitian ini adalah jenis laterit yang kaya akan unsur Niyaitu laterit berwarna cokelat kemerahan berasal dari batuan ultramafik, terdapat pada morfologi landai-curam dengan kemiringan lereng 10°-30°, vegetasi yang mendominasi berupa tanaman perdu, dan semak belukar, kandungan unsur Ni berada pada saprolit yang rata-rata pada kedalaman 7-20 meter, dengan kandungan Ni rata-rata 1%.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

JG

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences

Description

Jurnal Geomine (JG) merupakan jurnal yang memuat artikel-artikel ilmiah yang mengkaji ilmu-ilmu dan pengembangan dalam bidang pertambangan, geologi dan geofisika. Jurnal Geomine (JG) memiliki No.ISSN : 2443-2083 (Cetak) dan No.ISSN : 2541-2116 (Online). Jurnal Geomine diterbitkan oleh Prodi Jurusan ...