J-IKA : Jurnal Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas BSI Bandung
Vol 5, No 1 (2018): JURNAL J-IKA

Gaya Eksekusi Iklan Digital Studio Workshop Depok Melalui Poster

Angga Pradipta Baskoro (AKOM BSI JAKARTA)



Article Info

Publish Date
24 Apr 2018

Abstract

Digital Studio dapat bersaing dengan lembaga kursus lainnya secara baik dan melakukan pedekatan bertujuan untuk mengetahui kondisi persaingan produk dimana khalayak menyukainya. Oleh karena itu penulis mencoba meneliti bagaimana gaya eksekusi iklan cetak digital studio melalui posterdengan mengetahui bagaimana gaya eksekusi yang digunakan oleh digital studio sehingga khalayak tertarik dan melakukan tindakan, karena digital studio berkomitmen bergerak dibidang desain dan animasi yang luar biasa. Sehingga dalam mengeksekusi iklan pada media cetak khususnya poster, digital studio tidak pernah main-main untuk membuat tampilan iklan tersebut agar menarik. gaya eksekusi iklan merupakan tahap final atau hasil akhir dari pembuatan sebuah iklan, eksekusi iklan merupakan hasil perwujudan dari sebuah strategi kreatif iklan. Gaya eksekusi iklan dalam kaitannya dengan kegiatan marketing communication di kaji secara komprehensif sehingga pesan yang disampaikan dapat menarik perhatian dan menimbulkan efek yang kuat pada media khususnya media lini bawah (below the line). dimana gaya eksekusi iklan yang kreatif juga tidak terlepas dari media yang digunakan, seperti media lini bawah khususnya poster. Poster juga salah satu media yang digunakan oleh digital studio untuk menarik perhatian dari kgalayak sehingga dapat memahami bahwa digital studio merupakan sebuah lembaga kursus desain grafis yang terpercaya, poster juga dapat mewakili dari sebuah perusahaan ataupun produk.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jika

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Ilmu Komunikasi (J-IKA) Terbit pertama kali pada 2014. Jurnal ini dimaksudkan sebagai media kajian ilmiah hasil penelitian, pemikiran dan kajian analisis-kritis mengenai penelitian Bahasa dan ...