Jendela Olahraga
Vol 3, No 2 (2018): Juli 2018

Pengaruh Latihan Metode Ascending dan Latihan Beban 40%Terhadap Kekuatan Otot Lengan

nugroho hery susanto (University State Of Surabaya)
Setyo Hartoto (Universitas Negeri Surabaya)
Dwi Cahyo Kartiko (Universitas Negeri Surabaya)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan performa mahasiswa yang aktif di bidang UKM softball dengan latihan metode ascending dan latihan beban 40%. Tiga puluh tiga mahasiswa yang terpilih sesuai kriteria akan dilakukan pretest untuk menetukan pembagian kelompok ascending, latihan beban 40% ataupun kelompok kontrol. Instrument test yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah push up selama 30 detik guna mengukur tingkat kekuatan otot lengan. Diberikan bentuk latihan selama 6 minggu untuk setiap kelompok dan 3 kali perlakuan dalam satu minggu. Hasil uji paired sample t-test menunjukkan bahwa latihan metode ascending menunjukkan pengaruh yang signifikan pada variabel kekuatan otot lengan, kelompok latihan beban 40% menunjukkan pengaruh yang signifikan pada variabel kekuatan otot lengan. Dari data yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa semua kelompok mengalami peningkatan kekuatan otot lengan, hal ini bisa terjadi karena durasi latihan yang cenderung kurang panjang dan aktivitas mahasiswa yang cukup tinggi, melihat keseluruhan subjek adalah mahasiswa pendidikan olahraga yang mengikuti UKM Softball Unesa.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jendelaolahraga

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Jendela Olahraga merupakan terbitan ilmiah berkala nasional yang memuat artikel penelitian (research article) dalam bidang pendidikan jasmani dan olahraga. Juurnal Jendela Olahraga diharapkan dapat menjadi media untuk menyampaikan temuan dan inovasi ilmiah dalam bidang pendidikan jasmani dan ...