Probing - promting merupakan alternatif untuk membuat siswa lebih aktif dan mengurangi dominasi guru dalam kegiatan pembelajaran. Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh teknik probing – promting berbantuan media LKS terhadap hasil belajar siswa pada materi Hukum Newton Kelas X SMAN 2 Rembang. Kelas eksperimen yang diajar menggunakan teknik probing – promting berbantuan media LKS hasil belajarnya lebih baik dari pada kelas kontrol yang diajar secara konvensional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMAN 2 Rembang. Sampel diambil dengan menggunakan teknik Cluster Random sampling. Metode pengumpulan data ini dengan menggunakan metode dokumentasi dan metode tes. Analisis statistiknya menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, uji t satu pihak.Berdasarkan hasil analisis uji t-satu pihak diperoleh thitung= 4,26. Hal ini menunjukkan ada pengaruh penggunaan teknik probing – promting berbantuan media LKS jika ditinjau dari hasil belajar siswa. Hasil Penelitian terhadap hasil belajar fisika menunjukkan nilai rata-rata pada kelas eksperimen sebesar 79 ,dan kelas kontrol sebesar 69.Sehingga dapat disimpulkan ada pengaruh penggunaan teknik probing – promting berbantuan media LKS jika ditinjau dari hasil belajar siswa
Copyrights © 2014