Komunikasi Fisika Indonesia
Vol 14, No 1 (2017)

KARAKTERISASI SIFAT OPTIK DAN MORFOLOGI NANOROD ZnO YANG DIDOPING GALIUM (ZnO;Ga)

Sri Novita (Unknown)
Iwantono Iwantono (Unknown)
Awidrus Awidrus (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2017

Abstract

Telah dilakukan penumbuhan nanorod ZnO menggunakan metode hidrotermal pada suhu 90o C selama 8 jam di atas permukaan Flourine Tin Oxide(FTO). Pada penelitian ini akan dianalisa bagaimana efek dari variasi persentase doping galium 0,5%, 1%; 1,5%; 2%; 2,5%, 3% dan 3,5% terhadap sifat optik dan morfologi nanorod ZnO yang tumbuh. Sampel ZnO didoping galium dikarakterisasi dengan spektroskopi UV-Vis dan Mikroskop Pindaian Emisi Medan Elektron (FESEM). Spektrum UV-Vis menunjukkan bahwa nilai reflektansi yang kuat terjadi pada panjang gelombang 400-800 nm.Sampel doping Ga 2,5% menghasilkan reflektansi terendah dibanding sampel lain. Foto FESEM menunjukkan bahwa nanorod ZnO yang didoping galium tumbuh di atas permukaan FTO dengan penampang berbentuk heksagonal. Sampel 2,5% galium lebih seragam dan lebih tegak dibandingkan dengan sampel yang lain.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

JKFI

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences Electrical & Electronics Engineering Energy Materials Science & Nanotechnology Physics

Description

KFI mempublikasikan artikel hasil penelitian dan review pada bidang fisika, namun tidak terbatas, yang meliputi fisika murni, geofisika, plasma, optik dan fotonik, instrumentasi, dan elektronika, dan fisika terapan (aplikasi ...