Jurnal Aplikasi Teknologi Pangan
Vol 6, No 2 (2017): Mei 2017

Aktivitas Antioksidan Dan Kadar Fenol Berbagai Ekstrak Daun Kopi (Coffea sp.): Potensi Aplikasi Bahan Alami Untuk Fortifikasi Pangan

Devi Yuniar Pristiana (Program Studi S-1 Teknologi Pangan, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro)
Siti Susanti (Program Studi S-1 Teknologi Pangan, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro)
Nurwantoro Nurwantoro (Program Studi S-1 Teknologi Pangan, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antioksidan dan kadar fenol yang terkandung dalam berbagai jenis ekstrak daun kopi (Coffea sp.) dari 3 spesies yang berbeda, serta mengetahui korelasi antara kadar fenol terhadap aktivitas antioksidan. Rancangan penelitian adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 6 kriteria sampel, masing-masing kriteria diulang 3 kali. Parameter yang diamati adalah aktivitas antioksidan, kadar fenol, dan korelasi antara kadar fenol terhadap aktivitas antioksidan. Hasil penelitian menunjukkan tidak terdapat perbedaan yang signifikan aktivitas antioksidan dan kadar fenol ekstrak daun kopi yang berbeda spesies dan umurnya. Terdapat perbedaan signifikan kadar fenol ekstrak daun kopi yang berbeda spesies dan umurnya. Kadar fenol tertinggi pada ekstrak daun tua kopi Liberika yaitu 77,42 ± 3,87 mg eq. as. galat/g ekstrak dan terendah pada ekstrak daun muda kopi Liberika yaitu 12,31 mg eq. as. galat/g ekstrak. Kadar fenol ekstrak daun kopi berkorelasi dengan aktivitas antioksidannya. Daun tua kopi Liberika berpotensi diaplikasikan sebagai bahan alami untuk fortifikasi pangan yang dapat menciptakan inovasi produk pangan yang kaya antioksidan.This study aimed to determine the antioxidant status, include antioxidant activity and phenolic content contained in various types of coffee leaves extract (Coffea sp.) from three different species, as well as the correlation between phenolic content and antioxidant activity. The study based on Completely Randomized Design (CRD) with 6 criteria of samples, each criteria was repeated 3 times. Parameters measured were antioxidant activity, phenolic content, and correlation of phenolic content into antioxidant activity. The results showed no significantly differences in antioxidant activity of coffee leaves extract, but phenolic content had significant differences. The highest phenolic content in old leaves extract of Liberica Coffee was 77.42 ± 3.87 mg eq. gallic acid/g extract and the lowest phenolic content in young leaves extract of Liberica coffee was 12.31 mg eq. gallic acid/g extract. Phenolic content of coffee leaves extract correlated with antioxidant activity. Old leaves of Liberica coffee may be potentially applied as a natural substance for food fortification to create an innovative food products which contained high antioxidants.

Copyrights © 2017