Faktor Exacta
Vol 5, No 1 (2012)

MODEL PEMBELAJARAN E-LEARNING MENGGUNAKAN DOKEOS DI SMKN 22 JAKARTA

RAYUNG WULAN (Unknown)
MEI LESTARI (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2015

Abstract

Lahir dan berkembangnya E-learning dalam dunia pendidikan diharapkan mampu meningkatkan efektifitas dan efisiensi pembelajaran yang menggunakan multimedia seperti: jasa audio, video dan bisa juga dilakukan secara informal misalnya melalui sarana mailing list, e-newsletter atau website pribadi dan organisasi yang ingin mensosialisasikan jasa, program, pengetahuan atau keterampilan tertentu pada masyarakat luas (biasanya tanpa memungut biaya). Dengan E-Learning proses belajar mengajar dapat dilakukan tanpa harus tatap muka dalam satu ruang kelas antara guru dan siswa. Sehingga dengan E-Learning proses belajar mengajar juga dapat dilakukan kapan saja dan di mana saja (tanpa dibatasi ruang dan waktu), interaksi pembelajaran antara guru dan siswa juga tetap berlangsung dengan baik. Dalam pembelajaran di SMKN 22 saat ini belum emaksimalkan pemanfaatan E-Learning dalam sistem pembelajarannya, namun cukup pengalaman dalam pengembangan ITC di sekolah. Pendekatan yang digunakan dalam menyusun rencana strategi ini adalah wawancara dan pengisian angket tentang Model pembelajaran E-Learning sebagai salah satu metode sistem pembelajaran Tren Teknologi dengan menggunakan sistem dokeos. Kata kunci: model pembelajaran, e-learning, sistem dokeos.

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

Faktor_Exacta

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Faktor Exacta is a peer review journal in the field of informatics. This journal was published in March (March, June, September, December) by Institute for Research and Community Service, University of Indraprasta PGRI, Indonesia. All newspapers will be read blind. Accepted papers will be available ...