Penerapan sistem informasi akuntansi mempengaruhi kualitas laporan keuangan pada Dinas Pengelolaan Keuangan dan Kekayaan Daerah Kabupaten Aceh Utara. Ini ditunjukkan oleh nilai koefisien regresi liniear untuk variabel sistem informasi akuntansi yang bernilai positif, yaitu nilai t hitung (5.672) > t tabel (1.990). Sehingga dengan sendirinya akan memberikan dampak positif pada peningkatan kualitas laporan keuangan dengan adanya penerapan sistem informasi akuntansi pada Dinas Pengelolaan Keuangan dan Kekayaan Daerah Kabupaten Aceh Utara.
Copyrights © 2016