Informatika Pertanian
Vol 22, No 2 (2013): DESEMBER, 2013

METODOLOGI AREA FRAME UNTUK PENGUKURAN PRODUKTIVITAS PADI

Chafid, Mohammad (Statistisi Madya pada Pusat Data dan Informasi Pertanian, Jl.Harsono RM No.3 Ragunan - Jakarta)



Article Info

Publish Date
10 Jul 2015

Abstract

Informasi tentang data produksi diperoleh dari pengumpulan data luas panen dan produktivitas. Pengumpulan data produktivitas padi dengan pendekatan rumah tangga yang dilakukan sering dianggap kurang representatif. Pusdatin mengembangkan dan melakukan uji coba metodologi area frame untuk pengukuran produktivitas padi yang bertujuan untuk menghitung rata-rata hasil produktivitas padi dan membandingkan dengan hasil pengukuran produktivitas padi melalui survei ubinan reguler. Metode yang digunakan adalah penarikan contoh acak sistematik.Faktor yang mempengaruhi program peningkatan produktivitas padi, yaitu sampel untuk ubinan jatuh pada dataran rendah/tinggi dan adanya program SL-PTT/tidak ada program SL-PTT. Survei dilakukan di Kabupaten Cianjur dan diperoleh hasil 90 petak jatuh pada dataran tinggi dan 310 petak pada dataran rendah. 56 petak mengikuti program SLPTT dn 344 petak tidak mengikuti program SLPTT dengan jumlah sampel 400 petak. Hasil uji perbandingan ratarata berat ubinan metode Area Frame dan Listing Frame berdasarkan kecamatan menunjukkan hasil nilai p-value di 12 kecamatan atau sebanyak 75% tolak Ho, yang berarti terdapat perbedaan signifikan antara ubinan metode area frame dan listing frame . Sedangkan berdasarkan pada wilayah kabupaten menunjukkan nilai p-value 0,493 (terima Ho), yang berarti tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara ubinan metode area frame dan ubinan listing frame . Hal ini menunjukkan bahwa keragaman hasil ubinan padi di dalam kecamatan lebih tinggi dari pada pada keragaman hasil ubinan seluruh wilayah kabupaten.Metode area frame memiliki keuntungan lebih, yaitu lokasi ubinan yang jelas karena dipetakkan dengan cermat sehingga tidak akan bergeser di luar mesh yang terpilih.

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

IP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT

Description

Informatika Pertanian terbit 2 (dua) kali dalam setahun yaitu pada bulan Juni dan Desember, terbit sejak tahun 1991. Jurnal Informatika Pertanian telah terakreditasi oleh Direktorat Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan, kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia ...