Prestasi belajar merupakan faktor penentu kesuksesan mahasiswa di masa depannya. Kemampuan mahasiswa di perguruan tinggi menjadi perhatian bagi perusahaan dalam rantai pasokan lulusan pasar tenaga kerja (end user). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor apakah yang paling dominan terhadap prestasi belajar. Desain penelitian ini adalah Cross Sectional. Hasil penelitian menunjukkan bahwarerata indeks prestasi mahasiswa mahasiswa prodi D III Kebidanan semester III dan V adalah sebesar 3,514 dengan skor intelensia rerata sebesar 122, 27 yang tergolong very superior. Ada perbedaan nilai indeks prestasi mahasiswa antara asal sekolah negeri dan swasta dengan P value (0,021), antara hasil psikotest yang disarankan dengan yang tidak disarankan (0,001), antara yang berminat dan tidak berminat menjadi bidan (P= 0,001). Tidak ada perbedaan nilai Indeks Prestasi mahasiswa antara mahasiswa yang berasal dari jurusan IPA atau IPS, jalur seleksi melalui Penelusuran Minat Dan Prestasi (PMDP) dan sipenmaru, penerapan SCL atau tidak, motivasi tinggi atau rendah dan sarana PBM dan peran PA yang mendukung atau mendukung terhadap prestasi belajar mahasiswa.Intelegensia merupakan faktor yang paling dominan dalam menentukan prestasi belajar mahasiswa D III Kebidanan. Seleksi mahasiswa baru tetap dapat dilakukan melalui dua jalur yaitu jalur PMDP dan test Sipenmaru. Test Psikotestdapat dipertimbangkan sebagai salah satu aspek penilaian.
Copyrights © 2017