Proceeding Simposium Nasional Kelautan dan Perikanan
Vol. 5 (2018): PROSIDING SIMPOSIUM NASIONAL V KELAUTAN DAN PERIKANAN UNHAS

Peran Media Baru bagi Nelayan dalam Rantai Distribusi Pangan Sehat

Ana Windarsih (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Jul 2018

Abstract

Penggunaan teknologi aplikasi yang berbasis internet tumbuh secara masif di berbagai sektor baik pertanian, pendidikan (7pagi; Asdos), transportasi (Go-Jek; Grab) maupun kesehatan (Calorie counter; NikeBoom). Semua sektor tersebut sudah memanfaatkan perkembangan aplikasi, di sektor pertanian memberikan fasilitas untuk mendekatkan dan kemudahan kepada konsumen untuk mendapatkan produk yang terjamin kualitasnya. Misalnya Brambang.com; Sayurbox; Limakilo.id; RegoPantes.com untuk mendapatkan produk sayur segar dan buah juga bumbu. Perkembangan teknologi tersebut harus pula memberikan kemajuan pembangunan sektor kelautan dan perikanan. Meski sudah dikembangkan teknologi aplikasi untuk kemudahan nelayan, namun dalam implementasinya justru bias. Nelayan bukannya terbantu, namun justru kebingungan menggunakan aplikasi. Kesenjangan siber di area rural dan urban memang disinyalir menjadi penyebab hambatan dan kendala implementasi teknologi baru. Di sisi lain potensi pasar pangan sehat dari hasil tangkapan maupun produksi nelayan sangat besar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa dan mengkaji peran media baru (aplikasi) dalam rantai distribusi pangan sehat generasi era digital. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah netnografi dilengkapi dengan studi literatur dengan analisa deskriptif. Seiring dengan kebijakan dari pemerintah tentang gerakan makan ikan, seharusnya kemajuan teknologi aplikasi semakin membantu nelayan mewujudkan peningkatan penghidupannya. Kata kunci: media baru (start up), nelayan, rantai distribusi, pangan sehat 

Copyrights © 2018