Sumber daya manusia merupakan pelaksana kegiatan produksi dalam mencapai tujuan perusahaan ditentukan oleh kualitas sumber daya manusia yang berperan penting dalam kegiatan operasional perusahaan. Berdasarkan pencapaian kinerja yang diukur dari hasil per pekerja tenaga kerja Indonesia di Korea Selatan belum optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran sistem reward, budaya kerja, kepuasan kerja dan kinerja pada tenaga kerja Indonesia di Busan Korea Selatan.Penelitian ini menggunakan metode descriptive explanatory survey. pengumpulan data dengan cara studi dokumentasi, dan penyebaran angket. Populasi penelitian ini adalah tenaga kerja Indonesia di Busan Korea Selatan yang berjumlah 2093 orang. Berdasarkan hasil perhitungan sampel dengan menggunakan rumus slovin diperoleh 336 orang yang terdistribusi secara proporsional. Untuk mengukur besarnya pengaruh sistem reward, budaya kerja dan kepuasan kerja terhadap kinerja, digunakan teknik analysis path (analisis jalur) dengan menggunakan software SPSS versi 23.Hasil penelitian menunjukan bahwa sistem reward efektif, budaya kerja kuat, tingkat kepuasan kerja tinggi, tingkat kinerja tinggi. Sistem reward dan budaya kerja memiliki pengaruh positif terhadap kepuasan kerja. Pengaruh sistem reward, budaya kerja, dan kepuasan kerja memiliki pengaruh positif terhadap kinerja.
Copyrights © 2017