Tujuan penelitian ini adalah mengetahui kekuatan pengaruh Lingkungan Kerja Terhadap Semangat Kerja Pada Bagian Sumber Daya Alam Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Kutai Timur.Sampel diambil sebanyak 25 responden.Penelitian yang dilakukan oleh penulis merupakan penelitian verifikatif atau yang bersifat kausalitas, yakni penelitian yang mencari hubungan antara variabel sebab dengan variabel akibat. Hubungan yang dimaksud adalah hubungan antara Lingkungan Kerja (Independent variable) dengan Semangat Kerja (Dependent variable). Alat analisis yang digunakan adalah rumus koefisien Rank Spearman (ρ)Berdasarkan analisis terhadap data yang terkumpul maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut: 1) Hasil analisis menunjukkan bahwa lingkungan berasosiasi dengan Semangat Kerja. Hal ini menunjukkan bahwa semakin efektif lingkungan kerja yang terjadi maka semangat kerja akan meningkat, sebaliknya bila lingkungan kerja tidak efektif maka pekerjaan yang dilakukakan pun menjadi semakin tidak efektif. 2) Lingkungan kerja yang terjadi di lingkungan Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Kutai Timurt sudah cukup efektif, karena bagaimana pimpinan di sini tidak dapat dikesampingkan, karena pimpinanlah yang menciptakan kondisi lingkungan menjadi menyenangkan atau sebaliknya.
Copyrights © 2017