Jurnal Mahasiswa Bina Insani
Vol 3 No 1 (2018): Jurnal Mahasiswa Bina Insani (Agustus 2018)

Sistem Pakar Identifikasi Kerusakan Motor Yamaha Jupiter Z Dengan Metode Forward Chaining

Firhan Yudha Pratama (Teknik Informatika
STMIK Bina Insani)

Didik Setiyadi (Teknik Informatika
STMIK Bina Insani)



Article Info

Publish Date
08 Aug 2018

Abstract

Abstrak: Seiring dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat, kebutuhan akan informasi sangat dibutuhkan. Apalagi informasi yang dihasilkan mengandung nilai yang benar, akurat, cepat dan tepat, sehingga siapapun yang menggunakan informasi tersebut dapat menangani berbagai masalah yang terjadi dengan cepat. Belum adanya sistem pakar identifikasi kerusakan motor Yamaha Jupiter Z terkadang membuat mekanik terutama mekanik dan pengguna pemula melakukan kesalahan. Hal ini bisa menyebabkan kesalahan identifikasi kerusakan pada motor Yamaha Jupiter Z. Penelitian ini memiliki tujuan utama agar terbangunnya sistem pakar identifikasi kerusakan motor Yamaha Jupiter Z yang bisa diandalkan. Metode penulisan yang digunakan adalah waterfall, dan Metode komputasinya adalah forward chaning dengan menggunakan pendefenisian database dan juga relasinya. Dalam pembuatan aplikasi menggunakan bahasa pemrograman PHP dan menggunakan MySQL server sebagai databasenya. Hasil dari adanya sistem pakar ini yaitu identifikasi kerusakan menjadi lebih akurat dan kesalahan dari identifikasi kerusakan dapat diminimalisir serta memaksimalkan kinerja mekanik dalam mengidentifikasi kerusakan motor Yamaha Jupiter Z. Kata kunci: Sistem pakar, motor, SDLC, waterfall, forward chaining Abstract: Along with the rapid development of technology, the need for information is needed. Moreover, the resulting information contains true value, accurate, fast and precise, so that anyone who uses the information can handle various problems that occur quickly. The absence of expert system identification damage Yamaha Jupiter Z motorcycle sometimes make mechanics, especially mechanics and newbie users to make mistakes. This could lead to misidentification of damage to the Yamaha Jupiter Z motorcycle. This research has the main objective in order to build an expert system of damage identification of Yamaha Jupiter Z motorcycle that can be relied upon. Writing method used is waterfall, and computation method is forward chaning by using database and also relation definition. In making the application using PHP programming language and using MySQL server as database. Points with this system the results can be improved and errors of damage identification can be minimized and maximize mechanical performance in identifying damage to Yamaha Jupiter Z. Keywords: Expert system, motorcycle, SDLC, waterfall, forward chaining

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JMBI

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Other

Description

Jurnal Mahasiswa Bina Insani merupakan jurnal interdisiplin yang melingkupi aspek-aspek tentang Manajemen Pemasaran, Manajemen SDM, Manajemen Operasional, Manajemen Keuangan, Ekonomi Makro dan Mikro, Kesekretarisan, Komunikasi, Humas, Bahasa Indonesia, Bahasa Asing, dan Administrasi Kantor. Jurnal ...