IT JOURNAL RESEARCH AND DEVELOPMENT
Vol 3 No 1 (2018)

Pendeteksian Anomali Penggunaan Internet di LAN Universitas Islam Riau Indonesia

Rosa, Sri Listia (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2018

Abstract

Meningkatnya lalu lintas jaringan internet di Local Area Network (LAN) akan berdampak pada kinerja akses internet. Sistem pemantauan ketidaknormalan lalu lintas internet sangat penting untuk mendeteksi penggunaan bandwidth internet secara tidak normal. Di Universitas Islam Riau (UIR) salah satu isu terkait penggunaan internet dan metode yan biasa digunakan adalah dengan memeriksa komputer melalui pemantau ke terminal utama LAN atau sumber penyedia internet. Penelitian ini menggunakan metode baru untuk sistem pemantauan yang memberikan informasi detail dengan menggunakan metode pemantauan jaringan dari berbagai perilaku dan riwayat trafik yang terhubung ke internet, sedangkan informasi detail bandwidth internet yang digunakan di pantau untuk di analisa. Lokasi penelitian dilakukan di kawasan LAN yang berada di Universitas Islam Riau, di area LAN kampus. Hasil analisa menunjukkan grafik pemantauan pada siang hari lebih besar karena kegiatan siswa hanya pada waktu itu, berbagai situs web yang di akses dan tautan lainnya oleh mahasiswa dan pegawai di lingkungan kampus dapat dideteksi termasuk durasi yang digunakan serta dengan waktu tertentu. Metode ini memberikan data yang terus menerus dan sangat akurat untuk menangkap penggunaan data yang tidak normal termasuk alamat Internet Protocol (IP) komputer atau perangkat yang terhubung ke internet. Sistem ini membantu operator untuk memberikan laporan terkait penggunaan internet dan pengguna yang terhubung serta data yang digunakan secara otomatis tanpa perlu di lakukan secara manual.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

ITJRD

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Engineering

Description

Information Technology Journal Research and Development (ITJRD) adalah Jurnal Ilmiah yang dibangun oleh Prodi Teknik Informatika, Universitas Islam Riau untuk memberikan sarana bagi para akademisi dan peneliti untuk mempublikasikan tulisan dan karya ilmiah di Bidang Teknologi Informatika. Adapun ...