Master Bahasa
Vol 5, No 1 (2017)

Analisis Struktur Dan Fungsi Syair Tari Rabbani Wahid

Nia Azharina (Unknown)
Ramli Gadeng (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2017

Abstract

Masalah penelitian ini adalah bagaimanakah struktur dan fungsi syair Tari Rabbani Wahid? Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian ini adalah buku yang ditulis oleh Aslam Nur, dkk. berjudul Rabbani Wahid Bentuk Seni Islam Di Aceh. Teknik pengumpulan data adalah kajian pustaka dengan cara membaca dan memahami teks syair Rabbani Wahid untuk menemukan struktur dan fungsi yang terdapat dalam teks tersebut. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis kualitatif dengan cara mendeskripsikan data sesuai dengan masalah penelitian. Syair Rabbani Wahid dibentuk oleh struktur fisik dan batin. Struktur fisik meliputi penggunaan diksi, pengimajian, kata konkret, bahasa figuratif, dan rima dan ritma. Selain itu, struktur batin meliputi tema, perasaan, nada dan suasana, dan amanat. Di samping itu, Syair Rabbani Wahid berfungsi meliputi informasional, ekspresif, estetis, dan edukatif.

Copyrights © 2017