Pharmauho: Jurnal Farmasi, Sains, dan Kesehatan
Vol 4, No 1 (2018): Pharmauho

Potensi Limbah Cangkang Telur dan Daun Tembelekan (Lantana camara L.) Sebagai Salep Antiseptik Alami

Sariyana, S (Unknown)
Nofriani, Andi (Unknown)
Sabarwati, Hadijah (Unknown)
Sahidin, S (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Apr 2018

Abstract

Salep antiseptik alami dari limbah cangkang telur dan daun tembelekan (Lantana camara L.) diformulasikan untuk penyembuhan luka. Salep dibuat dengan kombinasi serbuk cangkang telur dan ektrak kental daun tembelekan dengan konsentrasi 5%, 10%, 15%, dan 20%. Pengujian potensi salep sebagai antiseptik dilakukan secara in vitro dan in vivo. Uji secara in vitro dilakukan pada 2 jenis bakteri yaitu Staphylococcus aureus dan Eschericia coli. Uji secara in vivo dilakukan pada tikus putih galur Wistar sebanyak 14 ekor yang diberi luka sayat sebesar 1,5 cm selama 8 hari, dimana diameter penyembuhan luka dianalisis dengan menggunakan metode ANOVA (Analysis Of Variant). Hasilnya uji in vitro memperlihatkan bahwa salep memiliki aktifitas anti bakteri yang ditandai dengan terbentuknya zona bening yang semakin meningkat seiring dengan peningkatan konsentrasi. Hasil uji in vivo menunjukkan bahwa salep efektif dalam menyembuhkan luka, dimana semakin tinggi konsetrasi semakin cepat pula proses penyembuhan luka. Hasil ini menunjukkan bahwa  limbah cangkang telur dan daun tembelekan menjadi bahan yang menjanjikan untuk salep antiseptik alami terhadap penyembuhan luka.Kata kunci: Cangkang telur, Lantana camara, salep, antiseptik

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

pharmauho

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Medicine & Pharmacology

Description

Fakultas Farmasi Universitas Halu Oleo mengelola dan menerbitkan Jurnal Farmasi, Sains dan Kesehatan Pharmauho yang merupakan Jurnal ilmiah yang menyajikan artikel orisinal tentang pengetahuan dan informasi riset atau aplikasi dan perkembangan terkini yang berhubungan dengan kesehatan. Jurnal ini ...