Penelitian ini mengambil judul âStrategi Komunikasi Humas CV Sinar Baru Lentera dalam Memenangkan Ten-der Jasa Konstruksi.â Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana strategi komunikasi yang dilakukan seorang Humas dalam mengkomunikasikan jasa konstruksi CV Sinar Baru Lentera dan memperoleh suatu pencapaian perusahaan yaitu tender pembangunan. Teori yang digunakan adalah 7 - cs PR Communications di mana di dalam teori ini menjelaskan bahwa posisi dan tugas Humas, memberikan informasi perusahaan secara mendetail dan menyampaikannya secara berkelanjutan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Metode penelitian deskriptif kualitatif ini bertujuan untuk mendapatkan data akurat yang menjelaskan dan menggambarkan secara rinci mengenai Strategi komunikasi Humas CV Sinar Baru Lentera dalam memenangkan tender jasa konstruksi. Metode penelitian ini menggunakan pengumpulan data berupa wawancara mendalam, pengamatan langsung dan penelaahan dokumentasi . Hasil penelitian yang diperoleh adalah strategi komunikasi yang dipakai Sinar Baru Lentera adalah mengacu pada program yang ditawarkan kepada client dan sesuai dengan kebutuhan client, juga difokuskan kepada pengenalan perusahaan. Kunci perusahaan CV Sinar Baru Lentera berada pada Humas. Strategi komunikasi perusahaan dalam memenangkan suatu tender adalah dengan memberikan program perusahaan yang disesuai-kan kebutuhan client dan pelayanan sebaik mungkin serta menjadi apa yang di inginkan client dan didukung dengan kualitas pembangunan yang baik.
Copyrights © 2015