Jurnal Inspiration
Vol 8, No 1 (2018): Jurnal Inspiration Volume 8 Issue 1

Sistem Kendali Rotary Kamera CCTV Berbasis Arduino

Ilham Ilham (STMIK AKBA)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2018

Abstract

Penelitian dilakukan untuk merancang kendali Rotary kamera CCTV  dan di implimentasikan pada program aplikasi delphi sebagai interface. Dalam perancangan system dibagi atas dua bagian yaitu perancangan perangkat keras dan perancangan perangkat lunak. Dalam perancangan perangkat keras sistem disusun atas 6 blok utama yaitu, bagian unit pemroses pusat (mikrokotroler) berupa modul Arduino uno, bagian pemroses data dari kamera CCTV berupa modul Arduino Ethernet Shield , bagian Motor servo, bagian Switch hub, bagian modul kamera CCTV dan Laptop atau PC.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sistem dapat bekerja dengan baik sesuai dengan tujuan penelitian yang dilakukan. Sistem Kendali Rotary kamera CCTV yang dikendalikan melalui program aplikasi delphi sebagai interface dapat menggerakkan kamera CCTV dengan pergerakan posisi 0-180°. Dari pengujian yang dilakukan kecepatan putaran memiliki variasi yang berbeda. Ini disebabkan dengan pemberian delay pada masing-masing putaran. Semakin kecil delay yang diberikan semakin cepat putaran kamera yang dihasilkan, berdasarkan hasil pengujian delay terendah yang diberikan sebesar 20 kecepatan putaran rata-rata yang dihasilkan dari tiga kali percobaan yaitu 3,46 detik.

Copyrights © 2018