Penciptaan karya sastra tidak lepas dari budaya yang mengelilingi karya tersebut.Jika sastra terlahir dari budaya, maka sejatinya sastra adalah adaptasi dari budaya tertentu.Hasnan Singodimayan, budayawan asal Banyuwangi menulis beberapa novel yang mengangkat tema budaya daerah Banyuwangi dalam karya-karyanya. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan adaptasi budaya Banyuwangi dalam novel karya Hasnan Singodimayan dengan menggunakan kajian Ekologi Budaya. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah ecoculture Julian H Steward. Penelitian ini berjenis deskriptif kualitatif, pengumpulan data menggunakan teknik pustaka, dan penganalisisan data menggunakan contentan analysis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa cerita dalam novel karya Hasnan Singodimayan mengadaptasi budaya-budaya Banyuwangi yang dimodifikasi dan tidak logis.
Copyrights © 2018