JURNAL PERTANIAN
Vol 7, No 2 (2016)

DAYA REPELLENT EKSTRAK DAUN SALIARA (Lantana camara L.) DAN DAUN KIPAHIT (Tithonia diversifolia [Hemsley] A. Gray) PADA HAMA GUDANG Callosobruchus maculatus F.

YanyanMulyaningsih, MuhammadAdiNugraha (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Mar 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui daya repellent dari ekstrak daun saliara (Lantanacamara L.) dan daun kipahit (Tithonia diversifolia [Hemsley] A. Gray) terhadap hama gudang C.maculatus. Penelitian dilaksanakan di Lab Entomologi, SEAMEO BIOTROP, Bogor. Kegiatan inidimulai pada bulan Oktober 2015 ‐ Maret 2016. Pada penelitian ini terdapat dua percobaanyaitu dengan ekstrak daun saliara dan daun kipahit. Rancangan yang digunakan yaituRancangan Acak Lengkap dengan tiga kali ulangan untuk setiap tingkat konsentrasi bahanekstrak. Konsentrasi ekstrak daun saliara yang digunakan untuk uji pendahuluan antara lain0.5; 1.0; 1.5; 2.0; 2.5 dan 3.0% (v/v), sedangkan konsentrasi ekstrak daun kipahit antara lain1.0; 1.5; 2.0; 2.5; 3.0 dan 3.5% (w/v). Konsentrasi pada uji utama mengacu pada hasil dari ujipendahuluan. Konsentrasi ekstrak daun saliara yang digunakan untuk uji pendahuluan yaitu2.0; 2.5; 3.0; 3.5; 4.0 dan 4.5% (v/v), sedangkan konsentrasi ekstrak daun kipahit yaitu 1.5; 2.0;2.5; 3.0; 3.5 dan 4.0% (w/v). Efektivitas penolakan dapat ditentukan dengan klasifikasi baikjika repellent ≥ 80%, cukup baik jika 60% ≤ repellent < 80%, dan kurang baik jika repellent <60%. Repellent tertinggi untuk ekstrak daun saliara berada pada konsentrasi 4.5% sebesar

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jp

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Veterinary

Description

Jurnal Pertanian yang diterbitkan sejak tahun 2010 ini merupakan penyempurnaan dari Buletin Penelitian UNIDA yang terbit sejak tahun 2004. Redaksi menerima naskah dengan ketentuan sesuai dengan Panduan bagi Penulis. Penulis dapat mengirimkan naskahnya dengan register atau mengirimkan e-mail ke ...