Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNSIQ
Vol 1 No 2 (2014): Mei

SISTEM PAKAR SEBAGAI ALAT BANTU MENGATASI MASALAH (STUDI KASUS KERUSAKAN SEPEDA MOTOR)

Suwondo, Adi (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 May 2014

Abstract

Mekanik sepeda motor dalam menganalisa kerusakannya sampai menentukan solusi yang tepat untuk diterapkan pada sepeda motor melewati langkah yang bertahap, pertama, apa keluhan pengguna akan keadaan sepeda motor, kemudian menganalisa masalah, mengembangkan pengetahuan, penyebab dari masalah yang timbul serta memberikan solusi yang dapat dikerjakan. Hal ini berturut – turut dilakukan oleh seorang mekanik sepeda motor, dengan jumlah kerusakan dan masalah yang timbul baik masalah yang telah hafal diketahuinya maupun masalah baru yang dapat sewaktu – waktu muncul dari permasalahan yang ada, seorang mekanik akan meruntut satu persatu hingga menemukan hasil akhir yang sesuai.Pengetahuan dan daya ingat dari seorang mekanik dituntut untuk tidak menduplikasi masalah yang sebenarnya sudah dapat diselesaikan pada waktu terdahulu tetapi karena keterbatasan ingatan, masalah yang sebenarnya sudah memiliki dokumen tiba – tiba dapat hilang tanpa ada sedikitpun tersisa, sementara sebenarnya masalah yang ada pada sepeda motor sudah ditemukan solusinya dari kejadian yang pernah dilakukan pula.Dari ulasan di atas pada penelitian ini akan dibuat sebuah sistem pakar yang memiliki basis pengetahuan dari mekanik yang telah direkam dalam database, sehingga solusi yang dicari dapat dengan cepat di bankitkan kembali melalui sistem yang akan dirancang

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

ppkm

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat UNSIQ (Jurnal PPKM) merupakan media komunikasi dan desiminasi hasil-hasil penelitian, pengabdian, studi kasus dan ulasan ilmiah (terapan) bagi ilmuwan dan praktisi di bidang sains dan teknologi. Jurnal ini terbit pertama kali pada tahun 2014 dan ...