Ligan 2-(4-klorofenil)4,5-difenil-1H-imidazol telah berhasil disintesis dan dikarakterisasi dengan kromatografi lapis tipis, spektroskopi FTIR dan NMR. Ikatan C=C pada gugus aromatik ligan tersebut terdapat pada bilangan gelombang 1485 cm-1, serta ikatan C=N pada cincin imidazol pada bilangan gelombang 1601 cm-1. Pergeseran kimia NMR pada ligan tersebut berturut-turut 7,28-7,55 ; 8,09-8,10 dan 12,78 ppm menandakan berturut-turut adanya proton pada dua gugus fenil dan satu proton pada atom N-cincin imidazol. Ligan yang dihasilkan tersebut dikomplekskan dengan ion logam Mn(II). Kompleks yang diperoleh memiliki formula [Mn(2-(4-klorofenil)-4,5-difenil-1H-imidazol). Adanya ikatan Mn-O ditunjukkan pada bilangan gelombang 501,51 cm-1. Ikatan Mn-N tampak pada bilangan gelombang 434,64 cm-1. Air kristal pada senyawa kompleks ditunjukkan dari hasil thermografimetry analisis. Nilai uji toksisitas senyawa menunjukkan kompleks tersebut aktif terhadap sel kanker.
Copyrights © 2018