Holistik Jurnal Kesehatan
Vol 9, No 4 (2015)

GAMBARAN PENGETAHUAN WANITA USIA SUBUR TENTANG KONTRASEPSI IUD DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KALIREJO KABUPATEN PESAWARAN TAHUN 2015

Ike Ate Yusvika (Prodi Kebidanan Universitas Malahayati Bandar Lampung)



Article Info

Publish Date
05 Jan 2019

Abstract

IUD merupakan alat kontrasepsi yang terbuat dari plastik yang pleksibel dipasang dalam rahim. IUD (Intra UterineDevice) adalah rangka plastik keel yang dipasang kedalam rahim lewat vagina (BKKBN, 2014). Kabupaten Pesawaran padatahun 2014 untuk MKJP baru mencapai (18,86%) dari target 25,5%, yang terdiri dari IUD (6,23%), implant (10,25%),MOW/MOP (2,38%), sedangkan non MKJP terdiri dari suntik (40,76%), KB kondom (0,38%), dan KB pil (40,01%). Tujuandari penelitian ini adalah diketahui gambaran pengetahuan wanita usia subur tentang kontrasepsi IUD di wilayah kerjaPuskesmas Kalirejo Kabupaten Pesawaran Tahun 2015.Jenis penelitian ini adalah penelitian discriptive, populasi dalam penelitian ini adalah seluruh wanita usia suburyang berjumlah 203 orang dan sampel sebanyak 63 orang yang diambil dengan tehnik accidental sampling sampling.Pengambilan data menggunakan lembar kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini menggunakananalisis univariat.Hasil analisa dalam penelitian ini menunjukkan bahwa pengetahuan pasangan usia subur tentang keluargaberencana di Desa Kalirejo Kabupaten Pesawaran Tahun 2015 sebagian besar dengan kategori cukup baik sebanyak 26responden (41,27%). Disarankan untuk lebih aktif dalam mencari informasi dan lebih meningkatkan pengetahuan agar lebihmengetahui tentang keluarga berencana dan metode kontrasepsi IUD khususnya, dengan cara mengikuti penyuluhan yangdiselenggarakan oleh tenaga kesehatan maupun media masa, sehingga diharapkan lebih meningkatnya peran serta dalampenggunaan alat kontrasepsi.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

holistik

Publisher

Subject

Nursing

Description

Berisi kumpulan karya ilmiah dari peneliti diberbagai perguruan tinggi di Indonesia, di bidang ilmu kesehatan khususnya bidang ilmu keperawatan yang berdasarkan kepada kebutuhan pasien secara total meliputi: kebutuhan fisik, emosi, sosial, ekonomi dan spiritual. Adapun penelitiannya mencakup 4 aspek ...