Sistem Informasi Distribusi Barang (SIDB) ini mentransfomasikan jalan-jalan utama ke dalam bentuk digraf berbobot. Digraf merupakan representasi jalan-jalan penghubung yang bersifat dua arah. Bobot Digraf yang bersifat dinamik berupa waktu tempuh ketika melalui jalur tersebut dalam jangka waktu tertentu. Dengan menggunakan Algoritma estimasi hemat biaya pada Sirkuit Hamilton dari Digraf SIDB diperoleh suatu keluaran berupa jalur distribusi barang dengan hemat biaya. SIDB memberikan solusi jalur distribusi barang dengan hemat biaya yang dapat menguntungkan perusahaan.
Copyrights © 2009