Penelitian ini menguji pengaruh informasi akuntansi terhadap tingkat pengembalian investasi perusahaan manufaktur yang melakukan emisi saham pada pasar modal Indonesia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Tingkat pengembalian investasi merupakan variabel terikat (Y), sedangkan likuiditas (Xi), rasio dept equity (X2), total asset (X3), umur perusahaan (X4), dan bentuk kepemilikan (Xs) merupakan variabel bebas. Adapun data yang digunakan dalam penelitian adalah data laporan keuangan industri dalam kategori aneka industri yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji asumsi klasik yang terdiri dari pengujian multikoleniaritas, autokorelasi dan heterokedastisitas serta regresi linier berganda yang terdiri dari uji F dan uji t. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian sebanyak 50 perusahaan. Dari pengujian tersebut dapat disimpulkan bahwa variabel rasio dept equity (X2) memiliki pengaruh negatif terhadap tingkat pengembalian investasi perusahaan. Hal tersebut ditunjukkan oleh nilai t. hitting lebih besar dan t tabel, tingkat signifikansi yang lebih kecil dari 0,05 dan pengujian menolak Ho dan menerima Ha, sehingga hipotesis teruji kebenarannya.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2009