Masalah pencemaran lingkungan di kota-kota besar menunjukkan gejala yang cukup serius khususnya pencemaran air. Penyebab pencemaran tersebut tidak hanya akibat air limbah industri tetapi hal ini juga air limbah rumah tangga/permukiman (domestik) yang semakin hari makin besar sesuai perkembangan penduduk. Upaya-upaya pemerintah dalam menanggulangi permasalah tersebut telah banyak dilakukan antara lain telah dikeluarkan undang-undang maupun peraturan-peraturan baik dari pemerintah maupun dari kementerian serta lainnya. Akan tetapi hasilnya masih belum signifikan, permasalahan masih terus berlanjut. Tujuan dari penulisan ini adalah untukmemberikan informasi tentang kebijakan dan strategi pengelolaan air limbah domestik dalam rangka mendukung pengelolaan air limbah permukiman yang terpadu, efisien dan efektif dalam perencanaan, pembiayaan dan pembangunaan serta pelaksanaannya. kata kunci : pencemaran air, air limbah domestik, kebijakan dan strategi
Copyrights © 2017