Sumatera Selatan merupakan propinsi yang sangat padat akan sumber energi fosil yang terdiri dari minyak bumi, gas bumi dan batubara, disamping potensi sumber energi hidro yang mampu untuk pembangkitan listrik sampai 405 MW. Permintaaan akan energi listrik dari tahun ketahun terus meningkat dengan pertumbuhan sekitar 9 % setiap tahunnya. Oleh karena itu untuk memenuhi permintaan akan energi listrik maka diperlukan suatu perencanaan penyediaan pembangkit listrik yang memakai teknologi pembangkit listrik yang memanfaatkan sumber energi yang tersedia dan diprioritaskan memakai sumber energi fosil non-minyak. Pada tulisan ini akan dijelaskan jumlah potensi sumber energi fosil dan air di Sumatera Selatan, kebutuhan listrik serta strategi pemenuhan suplai listrik dengan pilihan teknologi pembangkit memakai sumber energi yang tersedia.
Copyrights © 0000