Desa Hegarmanah Kecamatan Jatinangor Kabupaten Sumedang merupakan salah satu desa yang berada dekat dengan Kampus Universitas Padjadjaran. sehingga desa ini menjadi fokus utama untuk melakukan pengabdian pada masyarakat prioritas melalui kegiatan Olahraga, kesenian dan kreativitas. Masalah yang muncul di RW 06 Desa Hegarmanah adalah kurangnya kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah secara sembarangan. Sampah yang dihasilkan dari domestik (rumah tangga) akan membawa dampak yang buruk pada kondisi kesehatan manusia. Metode penelitian adalah penelitian kuantitatif. Desain penelitian yang digunakan yaitu deskriptif dengan sampel penelitian seluruh masyarakat rw 06 desa hegarmanah kecamatan jatinangor kabupaten sumedang. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan total sampling, yaitu sebanyak 52 responden yang hadir dalam kegiatan penyuluhan pemilahan sampah organic dan anorganik.. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner untuk mengukur pengetahuan dan perilaku dengan menggunakan analisis data distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukan sebagian besar 58% responden mempunyai pengetahuan yang baik, sedangkan data perilaku masyarakat dalam proses pemilahan sampah sebagian besar 71 % tidak mendukung dalam proses pemilahan sampah. Hal ini dapat disimpulkan bahwa perilaku masyarakat dalam melakukan pemilahan sampah organic dan anorganis kurang baik.
Copyrights © 2017