Care : Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan
Vol 6, No 1 (2018): EDITION MARCH 2018

Pola Makan,Kebiasaan Sarapan dan Status Gizi Berhubungan Dengan Prestasi Belajar Siswa SMK di Kota Kediri

Nurwijayanti, Nurwijayanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Mar 2018

Abstract

Ada banyak factor yang mempengaruhi keberhasilan belajar diantaranya pola makan, kebiasaan sarapan dan status gizi. Kekurangan zat gizi akan mengurangi konsentrasi belajar siswa sehingga dapat menurunkan hasil belajar siswa. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pola makan, kebiasaan sarapan dan status gizi terhadap prestasi belajar siswa di SMK. Design penelitian analitik korelasi dengan cara pendekatan cross sectional. Populasinya adalah siswa SMK kelas 1 dan 2 dengan sampel 54 responden secara simple random sampling. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner setelah itu diuji dengan Uji Regresi Ordinal. Hasil penelitian didapatkan hampir setengah responden pola makannya dalam kategori cukup yaitu 25 responden (46,3%), sebagian besar responden mempunyai kebiasaan sarapan dalam kategori sering yaitu 30 responden (55,6%), sebagian besar responden mempunyai status gizi normal yaitu 37 responden (68,5%) dan ada pengaruh pola makan, kebiasaan sarapan dan status gizi terhadap prestasi belajar siswa SMK ( Uji Regresi Ordinal ρ = 0,015 < 0,05 maka Ho ditolak). Pola makan, kebiasaan sarapan dan status gizi harus diperhatikan dengan baik untuk meningkatkan konsentrasi siswa sehingga dapat meningkatkan prestasi belajar siswa

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

care

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Care : Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan ISSN 2527-8487(online), ISSN 2089-4503(cetak), adalah jurnal peer-review yang menerbitkan artikel tentang praktik, teori, dan penelitian di semua bidang kesehatan dan keperawatan.Scope jurnal terdiri dari keperawatan,kesehatan,kesehatan ...