Care : Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan
Vol 6, No 3 (2018): EDITION NOVEMBER 2018

Promosi Kesehatan Dengan Model Sesama Berpengaruh Terhadap Kepatuhan Makan Pasien Diabetes Mellitus Tipe 2

Mujib Hannan (Lecturer in Nursing Comunity Department of Universitas Wiraraja)
Abdul Muhith (Associate Professor in Nursing Comunity Department of STIKes Majapahit)
Sugesti Aliftitah (Universitas Wiraraja)
Nur Laily Rochim (Lecturer in Nursing Department of Universitas Wiraraja)



Article Info

Publish Date
05 Nov 2018

Abstract

Diabetes merupakan sekelompok kelainan heterogen yang ditandai oleh kenaikan kadar glukosa dalam darah atau hiperglikemia. Penatalaksanaan Diabetes tipe 2 yaitu perencanaan makan (diet), latihan jasmani (olahraga), terapi obat (insulin) dan edukasi. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh promosi kesehatan dengan model sesama terhadap kepatuhan diit pada pasien Diabetes tipe 2 di wilayah kerja UPT. Puskesmas Saronggi Tahun 2016. Penelitian ini merupakan quasy-experiment dengan pretest-posttest control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah semua penderita Diabetes tipe 2 rawat jalan di UPT. Puskesmas Saronggi. Total sampling adalah cara yang dipilih untuk mendapatkan sampel yaitu sebanyak 34 orang. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner yang telah diuji reabilitas dan validitas sebelumnya. Analisa data yang digunakan adalah uji “Wilcoxon Signed Rank Test” dan uji “Mann-Whitney” dengan nilai signifikasinya p = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada Pengaruh Promosi Kesehatan Dengan Model Sesama Terhadap Kepatuhan Diet Diabetes Tipe 2 dengan nilai signifikansi p = 0,000. Penyandang diabetes perlu mendapat pengetahuan minimal setelah diagnosis ditegakkan. Informasi yang diberikan mencakup pengetahuan umum tentang Diabetes Mellitus Tipe 2, pemantauan mandiri oleh di penyandang Diabetes Mellitus Tipe 2, dan penatalaksanaan Diabetes MTipe 2 seperti perencanaan makan (Diet).

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

care

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Care : Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan ISSN 2527-8487(online), ISSN 2089-4503(cetak), adalah jurnal peer-review yang menerbitkan artikel tentang praktik, teori, dan penelitian di semua bidang kesehatan dan keperawatan.Scope jurnal terdiri dari keperawatan,kesehatan,kesehatan ...