Jurnal Cendikia
Vol 16 No 2 Oktober (2018)

SISTEM KENDALI LAMPU JARAK JAUH BERBASIS WEB

Ma’mur, Muhammad (Unknown)
Al Mubarokallah, Kholifah (Unknown)
Susianto, Didi (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Nov 2018

Abstract

IoT (Internet of Things) merupakan suatu konsep yang bertujuan untuk memperluas manfaat dari konektivitas internet yang tersambung secara terus menerus. IoT (Internet of Things) bisa dimanfaatkan pada gedung untuk mengendalikan peralatan elektronik seperti lampu ruangan yang dapat dioperasikan dari jarak jauh melalui jaringan komputer. Penelitian dilakukan dengan membangun sebuah perangkat kendali jarak jauh yang memanfaatkan TCP/IP untuk melakukan proses kendali dalam jaringan lokal melalui web server yang di koneksikan ke dalam perangkat kendali jarak jauh. Pada system kontrol dan monitoring lampu ini, bekerja berdasarkan pusat pengontrolan yang dalam system ini adalah website. Jika lampu pada ruang kelas hidup maka didalam website akan menunjukkan kata ON dengan latar belakang berwarna hijau dan jika lampu pada ruang kelas mati maka didalam website akan menunjukan kata OFF dengan latar belakang berwarna merah. Hasil uji coba yang dilakukan terhadap semua fitur menunjukkan hasil sesuai harapan.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JC

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal Cendikia merupakan sarana informasi ilmu pengetahuan dan teknologi yang berupa hasil penelitian, studi pustaka, ataupun tulisan ilmiah mengenai Rekayasa Sistem, Teknik Informatika/Teknologi Informasi, Manajemen Informatika dan Sistem Informasi. Jurnal Cendikia sebagai sarana untuk ...