JURNAL ILMIAH M-PROGRESS
Vol 8, No 2 (2018): JURNAL M-PROGRESS

PENGARUH KESTABILAN INFLASI DAN KETIMPANGAN PENDAPATAN TERHADAP DAYA BELI MASYARKAT

Fery Hernaningsih (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Aug 2018

Abstract

Kestabilan inflasi dan ketimpangan pendapatan merupakan dua faktor yang menentukan daya beli masyarakat dari beberapa faktor lainnya, yaitu tingkat pendidikan, tingkat kebutuhan, kebiasaan masyarakat, dan mode. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara kestabilan inflasi dan ketimpangan pendapatan dengan daya beli masyarakat, baik secara simultan maupun parsial. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey teknik korelasional. Analisis data yang digunakan adalah korelasi sederhana, korelasi parsial, korelasi ganda, regresi sederhana dan regresi ganda. Hasil uji hipotesis menyimpulkan: (a) terdapat hubungan positif antara X1 dengan Y sebesar () = 0,5223; persamaan regresi Ŷ = 38,72 + 0,63X1; kontribusi X1 terhadap Y sebesar 27,28%, (b) terdapat hubungan positif antara X2 dengan Y sebesar () = 0,4471; persamaan regresi Ŷ = 53,84 + 0,47X2; kontribusi X2 terhadap Y sebesar 19,99%, (c) terdapat hubungan positif antara X1 dan X2 secara simultan terhadap Y sebesar 0,5730; persamaan regresi Ŷ = 25,85 + 0,481X1 + 0,275X2; kontribusi X1, dan X2 terhadap Y sebesar 32,83%, artinya bahwa 32,83% variabel kestabilan inflasi dan ketimpangan pendapatan memberi sumbangan (kontribusi) terhadap daya beli masyarakat, sedang sisanya 67,17 % dipengaruhi oleh variabel lain. Kata Kunci: Kestabilan Inflasi, Ketimpangan Pendapatan, Daya Beli Masyarakat

Copyrights © 2018