EKUITAS (Jurnal Ekonomi dan Keuangan)
Vol 18 No 3 (2014)

PENGARUH BLOCKHOLDERS OWNERSHIP, FIRM SIZE DAN LEVERAGE TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN

Makhdalena Makhdalena (FKIP Universitas Riau)



Article Info

Publish Date
06 Sep 2018

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji kembali dan menganalisis pengaruh blockholders ownership, firm size dan leverage terhadap kinerja keuangan perusahaan pada perusahaan sektor manufaktur yang listing di Bursa Efek Indonesia. Populasi dari penelitian ini adalah perusahaan sektor manufaktur yang listing di Bursa Efek Indonesia (BEI) yang berjumlah 131 perusahaan (ICMD, 2013). Penelitian ini menggunakan purposive sampling dengan tahun pengamatan 2008-2012 dan yang memiliki data lengkap sesuai dengan tujuan penelitian adalah berjumlah 30 tahun pengamatan. Bentuk data dari penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dengan teknik dokumentasi yang bersumber dari ICMD. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan path analysis dengan bantuan paket program SPSS.  Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa blockholders ownership, firm size dan leverage memiliki pengaruh yang negative tetapi tidak signifikan terhadap kinerja keuangan. Hasil dari penelitian ini diharapkan bermanfaat bagi: (1) Manager dalam membuat keputusan keuangan dengan memperhatikan financial leverage untuk memaksimalkan kinerja keuangan perusahaan; (2) Investor, dengan menggunakan suara yang dimiliki untuk mengawasi manajemen dalam membuat kebijakan keuangan agar kinerja keuangan perusahaan dapat lebih optimal; (3) Regulator, dalam membuat kebijakan tentang ketentuan jumlah kepemilikan saham minimal dan kepemilikan saham maksimal

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

ekuitas

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Diterbitkan oleh Sekolah Tinggi ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya secara berkala (setiap tiga bulan) yaitu setiap Maret, Juni, September, dan Desember, dengan tujuan untuk menyebarluaskan hasil penelitian, pengkajian, dan pengembangan bidang ekonomi dan keuangan, khususnya bidang akuntansi, ...