Abstrak Ranitidin HCl memiliki stabilitas yang rendah karena sifat ranitidin yang higroskopis. Uji stabilitas ranitidin HCl perlu dilakukan untuk mengetahui pengaruh penyimpanan terhadap stabilitas sifat fisik dan profil disolusi. Uji stabilitas dilakukan berdasarkan prosedur uji stabilitas dipercepat. Uji ini dilakukan dengan menempatkan empat formula floating tablet dalam climatic chamber pada suhu 400C dengan RH 75% selama 6 bulan. Stabilitas tablet ranitidin HCl diamati dari beberapa parameter, yaitu: penampilan fisik, keseragaman bobot, kekerasan, floating lag time, kerapuhan, waktu hancur, kandungan obat dan uji disolusi. Hasil uji diekspresikan dalam mean + SD. Similarity factor (f2) digunakan untuk mengkuantifikasi kesamaan dua profil disolusi. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan: penyimpanan selama 6 bulan pada stress condition tidak mempengaruhi kerapuhan, waktu hancur dan kandungan obat dalam tablet, akan tetapi mempengaruhi keseragaman bobot, kekerasan, dan floating lag time. Hasil uji disolusi pada penyimpanan stress condition selama 6 bulan tidak mempengaruhi profil disolusi.
Copyrights © 0000