Maraknya kesadaran masyarakat secara luas terhadap kria batik terlihat dengan meningkatnya konsumsi batik sebagai busana yang digunakan pada berbagai aktivitas. Batik Betawi sebagai salah satu dari keragaman batik Betawi merupakan ciri yang menandakan keberadaan masyarakat Betawi. Nilai dan karakter estetik memberikan ciri yang membedakan batik Betawi dengan batik lainnya, karakter estetis yang memiliki nilai filosofi masyarakat Betawi yang tertuang dalam tanda yang sarat akan makna dan harapan. Pemahaman mengenai karakter batik Betawi secara khusus dapat dipahami oleh masyarakat Betawi itu sendiri dan secara luas bagi masyarakat sehingga batik Betawi dapat bertahan dalam nilai tradisi dan menyongsong kemajuan zaman tampa harus kehilangan ciri dan karakter sebagai masyarakat Betawi.Kata kunci : “Batik Betawi”, Motif Parang Gerigi, Ragam Hias Betawi.
Copyrights © 2011