Penelitian ini bertujuan mencari pengaruh mekanisme corporate governance terhadap kinerja keuangan perbankan syariah yang diproksikan dengan variabel CFROA. Mekanisme Corporate Governance pada penelitian ini diproksikan dengan jumlah rapat direksi, komisaris dan komite di bawahnya sebagai wujud fungsi pengawasan dan proksi pendidikan dewan pengawas syariah sebagai wujud fungsi kecakapan dalam pengelolaan. Penelitian ini menggunakan data bank syariah dan unit usaha syariah yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) periode tahun 2012 – 2017. Data diolah menggunakan eviews 7.0. Hasil penelitian menjelaskan bahwa variabel Dewan Komisaris dan Dewan Pengawas Syariah yang masing-masing diproksikan dengan jumlah rapat Dewan Komisaris dan Pendidikan Anggota Dewan Pengawas Syariah memiliki hubungan yang signifikan terhadap Kinerja Perbankan Syariah.
Copyrights © 2018