Dalam pemilihan penerima beasiswa mahasiswa yang masih manual menyebabkan pengolahan data tidak efisien dari segi waktu dan banyaknya pengulangan yang sebenarnya dapat diefisienkan. Sistem Pendukung Keputusan merupakan suatu sistem yang mampu memberikan suatu gambar keputusan dari keadaan yang ada. Dan sistem ini diterapkan diperguruan tinggi untuk memperoleh keputusan alternatif mahasiswa yang layak mendapatkan beasiswa. Model yang digunakan yaitu Fuzzy Multiple Attribute Decision Making dan metode Simple Additive Weighting. Dimana pemilihan calon penerima beasiswa berdasarkan kriteria-kriteria serta bobot yang sudah ditentukan. Metode ini dipilih karena mampu melakukan penyeleksian alternatif terbaik dari sejumlah alternatif. Dan penelitian ini dilakukan dengan mencari nilai bobot untuk setiap atribut, kemudian melakukan proses perangkingan yang akan menentukan alternatif terbaik, yaitu mahasiswa yang berhak menerima beasiswa.
Copyrights © 2016