Almana : Jurnal Manajemen dan Bisnis
Vol 3 No 1 (2019): Vol. 3 No. 1/ April 2019

PENGARUH PERSEPSI KONSUMEN DAN ATRIBUT PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN TISU PASEO DI YOGYA KEPATIHAN

Ismiyanti, Dewi (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Apr 2019

Abstract

Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, yaitu data yang terkumpul dalam bentuk angka-angka yang akan diuji dengan metode statistik. Adapun teknik pengumpulan data yang penulis gunakan dalam Penelitian ini adalah angket dan dokumentasi. Populasi dalam Penelitian ini menggunakan metode penarikan sample dengan rumus iterasi dan kemudian diambil sample secara acak sebanyak 88 responden. Untuk memperoleh data penulis menyebarkan angket kepada responden yang terdiri dari 31 pernyataan, pengolahan data menggunakan rumus korelasi pearson product moment dan kemudian dilakukan pengujian hipotesis dengan menggunakan uji-t dengan nilai α = 0,05 dan dengan derajat kebebasan dk = n-2 maka dari hasil Penelitian diperoleh nilai thitung dan ttabel. Maka dengan demikian H0 ditolak. Berdasarkan hasil Penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh persepsi konsumen dan atribut produk terhadap keputusan pembelian.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

almana

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Almana: Jurnal Manajemen dan Bisnis merupakan jurnal yang diperuntukkan agar dosen dan mahasiswa prodi manajemen dapat menuangkan karya ilmiah mereka melalui wadah jurnal ALMANA. Juga dapat menyerap karya ilmiah dosen dan mahasiswa dari luar perguruan tinggi ...