Bhumiputra: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Global
Bhumiputra: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Global adalah jurnal ilmiah yang menerima artikel dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris, diterbitkan secara berkala dan berfokus pada isu-isu global terkait pembangunan berkelanjutan, kemanusiaan, dan keberagaman budaya. Jurnal ini menerima artikel dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris yang berasal dari hasil penelitian asli, kajian literatur, atau laporan pengabdian masyarakat. Bidang kajian yang dibahas meliputi ilmu sosial, lingkungan, teknologi, kesehatan, dan humaniora dan bidang kajian lainnya. Tujuan utama Bhumiputra adalah menjadi wadah bagi para akademisi, praktisi, dan masyarakat umum untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam rangka meningkatkan kualitas hidup masyarakat di seluruh dunia. Jurnal ini juga bertujuan untuk mendorong kolaborasi antar peneliti dari berbagai disiplin ilmu dan memberikan kontribusi bagi pengembangan kebijakan publik yang lebih baik. Bhumiputra menganut kebijakan open access, sehingga semua artikel yang terbit dapat diakses secara bebas oleh masyarakat luas. Proses review artikel dilakukan melalui sistem peer review double-blind untuk memastikan kualitas dan orisinalitas setiap tulisan. Jurnal ini diterbitkan sebanyak 4 kali dalam setahun (Maret, Juni, September, dan Desember).