Articles
9 Documents
Search results for
, issue
"Vol 4 No 1 (2019)"
:
9 Documents
clear
Sistem Pendukung Keputusan Rekomendasi Penentu Beras Miskin Menggunakan Metode SAW dan TOPSIS (Studi Kasus: Desa Semagar Girimarto Wonogiri)
Heny Novita;
Azizah Fatmawati
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 4 No 1 (2019)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (4150.486 KB)
|
DOI: 10.24252/insypro.v4i1.6986
Beras Miskin (RASKIN) merupakan sbantuan yang diberikan pemerintah kepada masyarakat miskin untuk mengurangi beban ekonomis. Bantuan dapat diperoleh apabila calon penerima beras memenuhi kriteria yang telah ditentukan oleh perangat desa. Sebagai contoh: Luas bangunan, pekerjaan, pendapatan dan jumlah tanggungan. Tujuan pengembangan perangkat lunak ini untuk memberikan kemudahan dalam pemilihan penerimaan bantuan beras miskin agar tepat sasaran. Metode penelitian meliputi studi pustaka, observasi, wawancara, perancangan sistem dan perancangan aplikasi. Implementasi sistem menggunakan bahasa pemrograman PHP, menggunakan MySQL sebagai database. Demi mempermudah pekerjaan dan menghindari kesalahan dalam perhitungan data yang secara manual digunakan metode Simple Additive Weighting (SAW) dan Technique for Order Preference by Similarity to Ideal Solution (TOPSIS) untuk melakukan suatu perangkingan terhadap seluruh kriteria dan alternatif yang telah ditentukan. Alternatif terbaik merupakan masyarakat yang layak dan berhak mendapatkan beras miskin. Pengujian analisis sistem dengan metode SAW memperoleh nilai tertinggi 0,900 dan metode TOPSIS memperoleh nilai tertinggi sebesar 0,877 dengan nama yang sama yaitu SURIPNO, metode SAW dan TOPSIS memiliki hasil rekomendasi yang sama dengan nilai yang berbeda. Pengujian black box menyatakan sistem dapat bekerja sesuai dengan fungsinya. Pengujian kuisioner tingkat kepuasan responden mencapai 86,67% sudah sesuai harapan perancangan. Hasil penelitan berupa sebuah sistem pendukung keputusan rekomendasi penentu beras miskin menggunakan metode SAW dan TOPSIS dapat mempermudah staf untuk mendata masyarakat sesuai kriteria lebih cepat, efisien dan efektif sesuai yang diharapkan.
Rancang Bangun Sistem Presensi Berbasis QR Code Menggunakan Framework Codeigniter (Studi Kasus Kehadiran Asisten Praktikum)
Danindya Puput Muliana Putri;
Heru Supriyono
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 4 No 1 (2019)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1300.132 KB)
|
DOI: 10.24252/insypro.v4i1.6987
Presensi merupakan aktivitas yang dilakukan oleh seseorang untuk membuktikan dirinya hadir atau tidak dalam suatu instansi. Kondisi saat ini presensi asisten asli maupun pengganti pada proses praktikum di Program Studi Informatika Fakultas Komunikasi dan Informatika Universitas Muhammadiyah Surakarta masih dilakukan dengan tanda tangan manual. Hal tersebut tidak efektif dan efisien serta menyebabkan tidak akuratnya data presensi yang didapatkan, sehingga diperlukan sistem yang membuat presensi efektif dan efisien bagi seluruh asisten praktikum asli maupun pengganti. Maka dari itu dibuatlah sistem presensi berbasis QR Code menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan bahasa pemrograman PHP dengan framework codeigniter dan basisdata MySQL. Sistem dibuat bertujuan untuk memudahkan proses presensi asisten praktikum serta rekapitulasi kehadiran oleh laboran. Sistem dibuat dengan memanfaatkan teknologi QR Code agar pengganti asisten juga bisa melakukan presensi di sistem yang sama. Sistem yang dihasilkan memiliki fitur scanning QR Code dari kartu tiap asisten pada webcam di Personal Computer (PC).
SISTEM INFORMASI TOKO AKUN GAME ONLINE DENGAN FITUR CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (CRM)
indra bayu candra gupta;
heru supriyono
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 4 No 1 (2019)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (3165.311 KB)
|
DOI: 10.24252/insypro.v4i1.6890
Sistem informasi sangat dibutuhkan didalam penjualan online, khususnya penjualan akun game online. Fitur Customer Relationship Management (CRM) yang dikembangkan akan memudahkan komunikasi dengan pembeli. Pembelian akun game online di media sosial sering kali terjadi penipuan. Tujuan dari sistem ini adalah memudahkan pemain game online dalam melakukan pembelian akun game online yang aman dan mudah digunakan. Metode pengembangan website yang digunakan oleh peneliti yaitu metode Systems Development Life Cycle (SDLC). Perangkat yang digunakan untuk melakukan penelitian ini adalah laptop dengan spesifikasi : prosesor intel Core i7, RAM 4 GB DDR3. Software yang digunakan yaitu : Microsoft Windows 10, Sublime Text, Mozilla Firefox. Hasil yang diperoleh dari penelitian menunjukkan bahwa sistem ini dapat digunakan oleh pemain game online dalam pembelian akun game online dengan aman dan mudah digunakan. Berdasarkan hasil pengujian black box dapat disimpulkan bahwa sistem dapat berjalan dengan baik, sedangkan pengujian kuisioner dengan rata-rata 83% menyatakan sistem sudah sesuai dengan kebutuhan dan dapat diterima oleh pemain game online yang ingin membeli akun game online. Sistem sudah diuji pada smartphone dengan berbagai ukuran layar yang menunjukkan bahwa sistem bersifat responsive.
Rancang Bangun Sistem Publikasi Realisasi Anggaran Desa Berbasis Web
Wardani Wardani;
Abdul Rahman Rahman;
Wahyuddin Saputra;
Faisal Akib
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 4 No 1 (2019)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (875.805 KB)
|
DOI: 10.24252/insypro.v4i1.6420
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh minimnya informasi yang diperoleh masyarakat terkait pelaksanaan Alokasi Dana Desa (ADD) yang ada di desa Kabubu. dengan kata lain layanan informasi yang diberikan oleh pemerintah desa masih menggunakan metode manual. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi realisasi ADD sehingga dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam mengawasi penggunaan ADD. Dalam penelitian ini, membahas mengenai perencanaan, pelaksanaan serta laporan realisasi ADD. Guna menunjang Penelitian ini, pengumpulan data dilakukan dengan metode kuantitatif melalui observasi, wawancara dan studi pustaka. Kemudian dilakukan analisis data terhadap berbagai kebutuhan sistem yang ada kaitannya dengan sistem yang akan dibangun. Adapun tools yang digunakan untuk merancang Sistem Publikasi ini menggunakan Unified Modeling Language . Sistem ini dikembangkan dengan menggunakan Browser yang dibuat dengan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL. Pengujian aplikasi ini menggunakan metode pengujian unit, pengujian integrasi dan pengujian ISO 9126. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa jumlah masyarakat yang mengetahui informasi pengelolaan ADD meningkat 10%. Dari jumlah sampel data 30 kepala keluarga, sebanyak 10 kepala keluarga sudah mengetahui informasi pengelolaan ADD dan turut berpartisipasi dalam pembangunan desa. Penelitian ini menyimpulkan bahwa rancang bangun sistem publikasi realisasi anggaran desa berbasis Web ini bermanfaat bagi pengguna dengan kategori “baik” yang didukung dengan beberapa pengujian.
APLIKASI DATA MINING BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE K-MEANS CLUSTERING UNTUK PENGELOMPOKAN PENJUALAN TERLARIS PRODUK KACAMATA
anggraeni triningsih;
heru supriyono
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 4 No 1 (2019)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (964.983 KB)
|
DOI: 10.24252/insypro.v4i1.6889
Dalam pengolahan data konsumen pada proses penjualan, masih ada proses-proses yang dilakukan secara manual sehingga sering terjadi kesalahan dalam pencatatan data-data yang ada dan mengurangi efektifitas waktu dalam bekerja. Pemilik sulit menemukan informasi dari data penjualan yang belum diolah. Masalah yang akan di teliti berkaitan dengan proses pengolahan data penjualan tentang bagaimana menghasilkan informasi serta pengetahuan yang bermanfaat melalui software data mining. Penelitian ini bertujuan untuk membuat aplikasi pengelompokan yang nantinya akan dapat membantu pimpinan perusahaan dalam menganalisa dan melihat besarnya minat dan banyaknya pelanggan yang membeli frame kacamata. Metode pengembangan website yang digunakan oleh peneliti yaitu metode Systems Development Life Cycle (SDLC). Perangkat yang digunakan untuk melakukan penelitian ini adalah laptop dengan spesifikasi : prosesor intel Core i7, RAM 4 GB DDR3. Software yang digunakan yaitu : Microsoft Windows 10, Sublime Text, Mozilla Firefox. Algoritma yang digunakan yaitu K-means clustering dengan variable inputan data penjualan. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini berupa aplikasi K-means clustering untuk pengelompokan penjualan terlaris produk kacamata. Berdasarkan hasil pengujian black box dapat disimpulkan bahwa sistem dapat berjalan dengan baik. Hasil pengujian validasi menghasilkan rata-rata validasi sebesar 98,48% sehingga dapat disimpulkan bahwa sistem sudah sesuai dengan kebutuhan dan dapat diterima oleh pemilik optik.
Sistem Pengontrolan Pelaksanaan Kegiatan Imunisasi Berbasis WEB (Studi Kasus : Pada Puskesmas Pitumpanua Kabupaten Wajo)
Sri Sri wahyuni;
Witriana Amru
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 4 No 1 (2019)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (984.009 KB)
|
DOI: 10.24252/insypro.v4i1.10063
Sistem Pengontrolan Pelaksanaan Kegiatan Imunisasi Berbasis WEB (Studi Kasus : Pada Puskesmas Pitumpanua Kabupaten Wajo). Penelitian ini dilatarbelakangi oleh ibu-ibu yang memiliki anak terkadang lupa membawa buku KIA saat imunisasi bahkan rusak ataupun hilang serta pelaporan yang tidak valid karena masih ditulis secara manual. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk membantu ibu dan petugas kesehatan dalam melakukan pengontrolan tentang imunisasi yang dilakukan pada Puskesmas PitumpanuaPada penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode pengumpulan data yaitu observasi, studi pustaka dan wawancara. Adapun tools yang digunakan untuk merancang Sistem Kontrol Imunisai menggunakan Unified Modeling. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu, waterfall serta pengujian aplikasi ini menggunakan metode Black Box. Dari penelitian ini
PENERAPAN PROGRESSIVE WEB APPS (PWA) PADA SISTEM LAYANAN KONSULTASI KEPADA PAKAR SYARI’AH ISLAM
Reza Maulana;
Muhammad Irfan
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 4 No 1 (2019)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (694.843 KB)
|
DOI: 10.24252/insypro.v4i1.6492
Dakwah merupakan salah satu bagian terpenting dalam Islam, untuk menunjang dalam mencapai sukses atau keberhasilan dakwah perlu diusahakan usaha-usaha yang tepat dan konkrit, baik dalam bentuk metode atau alat yang dipakai untuk berdakwah Dengan adanya perkembangan teknologi saat ini dakwah tidak hanya dilakukan secara konvensional (tatap muka) tetapi dakwah juga dilakukan secara online,Namun, pemanfaatan media internet dalam melihat dan mendengar kajian dakwah Islam memiliki keterbatasan ruang lingkup. Masyarakat tidak bisa bertanya atau berkonsultasi secara langsung jika ada yang kurang dipahami dalam kajian tersebut karena media tersebut satu arah. Pada penelitian ini menggunakan memanfaatkan teknologi Progressive Web Apps (PWA) yang memanfaatkan sifat kemudahan internet dan teknologi mobile PWA adapun jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode pengumpulan data. Aplikasi diuji menggunakan black box, hasil dari pengujian aplikasi ini menyimpulkan bahwa sangat memungkinkan memanfaatkan teknologi PWA dalam merancang layanan konsultasi antara pengguna kepada pakar syari’ah islam.
Rancang Bangun Sistem Monitoring Contract Berbasis Web Pada Telkom Regional 7 Makassar
Nurhidaya Nurhidaya;
Asrul Muin
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 4 No 1 (2019)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (509.716 KB)
|
DOI: 10.24252/insypro.v4i1.6494
Di Telkom Regional 7 Makassar khususnya divisi General Affair, setiap tahunnya mengelola sekitar kurang lebih 1000 kontrak kerjasama dengan mitra setiap tahunnya. Sehingga seringkali pegawai pada divisi General Affair mengalami kendala dalam mengingat waktu kontrak kerjasama dengan mitra. Selain itu, kendala lain yang dialami adalah dalam pembuatan atau koreksi draf kontrak tahunan masih menggunakan penginputan dalam bentuk Microsoft Excel, dimana Microsoft Excel tidak dapat mengupdate data secara otomatis. Oleh karena itu, diperlukan sebuah sistem monitoring untuk memudahkan dalam pengelolaan kontrak kerja pada Telkom Regional 7 Makassar. Pada penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan metode pengumpulan data yaitu wawancara, observasi, dan studi literature. Aplikasi diuji menggunakan black box, hasil dari pengujian aplikasi ini menyimpulkan bahwa fungsi yang diharapkan semuanya berhasil sesuai dengan keinginan. Sedangkan bahasa pemrograman yang dipakai menggunakan PHP dan MySQL.Dari penelitian ini akan menghasilkan perancangan dan aplikasi sistem monitoring contract pada Telkom. Peneliti ini menyimpulkan sistem yang dibangun dapat memudahkan dalam mengingat masa kontrak kerjasama Telkom Regional 7 Makassar. Kata Kunci: Web, Monitoring Contract kerja, Notifikasi Email
RANCANG BANGUN SISTEM PENGELOLAAN DATA PEGAWAI PNS PADA BADAN KESATUAN BANGSA DAN POLITIK DI KANTOR GUBERNUR PROVINSI SULAWESI SELATAN BERBASIS WEB
Farida Yusuf;
Nur Aisyah Hasan
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 4 No 1 (2019)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (775.811 KB)
|
DOI: 10.24252/insypro.v4i1.16812
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pengolahan data pegawai yang belum tertatarapidalamsebuahdatabase,walaupuntiapdatatelahdiolahdenganoptimal secara terkomputerisasi, namun dalam mengolah data membutuhkan waktu yang lebih banyak sehingga tidak efektif dan efisien. Dalam mengakses informasi yang dibutuhkan memiliki keterbatasan karena harus menemui langsung ke bagian kepegawaian untuk perubahan data terkait misalnya kepangkatan dan lainnya. Adapun tujuan penelitian ini yaitu agar dapat memudahkan staff kepegawaian mengelola data agar menjadi teratur dan efektif serta untuk memudahkan akses informasi yangdibutuhkan.Pada penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode pengumpulan data yaitu wawancara, observasi dan studi literatur. Aplikasi ini menggunakan pengujian black box, bahasa pemrograman PHP dan MYSQL.Hasil dari penelitian skripsi ini yaitu menghasilkan perancangan sistem pengelolaan data PNS berbasis web di KESBANGPOL. Kesimpulan dari hasil penelitian ini agar dapat memudahkan pegawai, pimpinan dalam akses infromasi dan bidang Kepegawaian dalam mengelola data para pegawai sehingga memakan waktu yang lebih sedikit dan lebih cepat.