cover
Contact Name
Nanis Susanti
Contact Email
jem17@untag-sby.ac.id
Phone
+6281335963416
Journal Mail Official
jem17@untag-sby.ac.id
Editorial Address
Jl. Semolowaru No. 45
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
JEM17: Jurnal Ekonomi Manajemen
ISSN : -     EISSN : 25279947     DOI : https://doi.org/10.30996/jem17.v8i2
Core Subject : Economy,
JEM17: Jurnal Ekonomi Manajemen accepts manuscript research results in the fields of marketing management, financial management, operational management, human resource management, and also includes strategic management, but not limited to: 1. Operations Management (Supply Chain, Production System Planning, Production Control, Product Information System) 2. Financial Management (Fiscal Policy, Cost Accounting, Investment Decision, Taxation, Corporate Budgeting) 3. Human Resource Management (Regeneration of Organizational Position, Gender Equality) 4. Marketing Management (Brand Image, Consumer Behavior, e-Commerce, Capital Market) 5. Strategy Management (Business Law, Business Communication, Risk Management)
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 3 No 1 (2018)" : 5 Documents clear
PENGARUH MOTIVASI DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA PENGAJAR HOMESCHOOLING PRIMAGAMA PAKUWON CITY SURABAYA Pardikasari, Devi Yunia
JEM17: Jurnal Ekonomi Manajemen Vol 3 No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (613.429 KB) | DOI: 10.30996/jem17.v3i1.3452

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui : (1) pengaruh motivasi terhadap kinerja pengajar, (2) pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja pengajar, (3) untuk mengetahui secara bersama–sama motivasi dan lingkungan kerja terhadap kinerja pengajar Homeschooling Primagama Pakuwon City Surabaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Terdapat pengaruh positif dan signifikan Motivasi terhadap kinerja pengajar. Hal ini ditunjukkan dengan nilai hasil uji t yang menunjukkan nilai t hitung lebih besar dari t-tabel (2,114 > 2,026). (2) Terdapat pengaruh kurang signifikan lingkungan kerja terhadap kinerja pengajar. Hal ini ditunjukkan dengan nilai hasil uji t yang menunjukkan (0,708 > 2,026) (3). Dengan perhitungan uji F yang menunjukkan F hitung lebih besar dari F table (48,330 > 3,24). Sedangkan koefisien determinasi sebesar 36,5% sedangkan sisanya di pengaruhi oleh faktor lain. Uji Analisis Regresi Linier Berganda menunjukkan bahwa kontribusi secara parsial untuk variabel motivasi sebesar 9,328 (berpengaruh 93.28% terhadap Kinerja Pengajar), variable lingkungan  kerja sebesar 0,067 (berpengaruh 0,67% terhadap Kinerja Pengajar)Kata Kunci : Motivasi, Lingkungan kerja, Kinerja.
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. APIE INDO KARUNIA SIDOARJO Safitri, Mia Deni
JEM17: Jurnal Ekonomi Manajemen Vol 3 No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (579.196 KB) | DOI: 10.30996/jem17.v3i1.3453

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh lingkungan kerja dan kompensasi terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini merupakan penelitian dengan data primer dengan metode kuisioner pada PT. Apie Indo Karunia Sidoarjo. Teknik pengambilan sampel menggunakan jumlah responden sebanyak 67 orang. Alat uji di dalam penelitian ini menggunakan regresi linear berganda yang meliputi: Uji F, Uji t dan Uji koefisien determinasi R2 . Data di dalam penelitian ini diolah dengan software SPSS Versi 20. Hasil penelitian ini menunjukkan secara parsial lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Hal ini dapat dilihat dari nilai Signifikansinya sebesar (0,045 < 0,05) dengan t hitung yang lebih besar dari pada t tabel (2,046 > 1,997). Kompensasi secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Hal ini dapat dilihat dari nilai signifikansinya sebesar (0,000 < 0,05) dan t hitung yang lebih besar dari t tabel (5,941 > 1,997). Secara simultan lingkungan kerja dan kompensasi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, hal ini dapat dilihat dari F hitung yang lebih besar dari F tabel (36,668 > 3,14) dengan signifikansinya sebesar 0,000.Kata Kunci : Lingkungan Kerja, Kompensasi, dan Kinerja Karyawan.
ANALISIS PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, STRUKTUR AKTIVA, TINGKAT PERTUMBUHAN, DAN PROFITABILITAS TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN PROPERTY DAN REAL ESTATE YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2012-2016 Rahma, Soufi Nuricha
JEM17: Jurnal Ekonomi Manajemen Vol 3 No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (925.838 KB) | DOI: 10.30996/jem17.v3i1.3454

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari variabel independen ukuran perusahaan, struktur aktiva, tingkat pertumbuhan, dan profitabilitas terhadap variabel dependen yaitu struktur modal. Data penelitian ini berasal dari Bursa Efek Indonesia periode 2012 hingga 2016. Sampel dalam penelitian ini dicari dengan metode purposive sampling sehingga diperoleh 39 perusahaan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Ukuran Perusahaan, Tingkat Pertumbuhan, dan Profitabilitas secara partial tidak berpengaruh signifikan terhadap Struktur Modal. Sedangkan Struktur Aktiva berpengaruh signifikan terhadap Struktur Modal.Kata Kunci : Struktur Modal, Ukuran Perusahaan, Struktur Aktiva, Tingkat Pertumbuhan, dan Profitabilitas.
PENGARUH KUALITAS PRODUK, PERSEPSI HARGA, DAN CITRA MEREK TERHADAP KEPUTUSAN KONSUMEN DALAM PEMBELIAN SEPATU CONVERSE (Studi kasus pada mahasiswa di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya) Fayakun, Citra
JEM17: Jurnal Ekonomi Manajemen Vol 3 No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30996/jem17.v3i1.3455

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena perkembangan fashion saat ini, salah satunya adalah sepatu Converse. Keputusan konsumen dalam pembelian sepatu tentu bukanlah hal yang begitu saja terjadi, untuk itu ditetapkan tujuan penelitian yaitu untuk membuktikan dan menganalisis pengaruh secara parsial, simultan dan yang paling dominan dari kualitas produk, persepsi harga, dan citra merek terhadap keputusan konsumen. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan mengambil sampel sebanyak 100 responden dari mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Hasil penelitian menggunakan uji t diperoleh bahwa pada variabel kualitas produk (X1) besarnya nilai t hitung sebesar -2,453 dengan signifikansi adalah 0,016 < 0,05 ini menunjukkan bahwa variabel kualitas produk (X1) berpengaruh negatif dan signifikan secara parsial terhadap keputusan konsumen dalam pembelian sepatu Converse pada mahasiswa di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Variabel persepsi harga (X2) berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap keputusan konsumen dalam pembelian sepatu Converse pada mahasiswa di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05. Variabel citra merek (X3) berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap keputusan konsumen dalam pembelian sepatu Converse pada mahasiswa di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya dengan nilai signifikansi sebesar 0,001 < 0,05. Untuk pengujian hipotesis menggunakan uji F kualitas produk, persepsi harga, dan citra merek berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap keputusan konsumen dalam pembelian sepatu Converse, dibuktikan dengan nilai F hitung sebesar 18,056 dan signifikansi 0,000 < 0,05. Pada variabel persepsi harga diperoleh nilai signifikansi 0,000, yang artinya memiliki pengaruh paling dominan terhadap keputusan konsumen dalam pembelian sepatu Converse pada mahasiswa di Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya.Kata Kunci : Kualitas Produk, Persepsi Harga, Citra Merek, dan Keputusan Pembelian.
PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN DAN PERTUMBUHAN PERUSAHAAN TERHADAP OPINI AUDIT GOING CONCERN DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA Ainoriastiti, Winda
JEM17: Jurnal Ekonomi Manajemen Vol 3 No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (742.265 KB) | DOI: 10.30996/jem17.v3i1.3450

Abstract

This study aims to find out: (1) Effect of company size on profitability; (2) Effect of company growth on profitability; (3) Effect of company size on going- concern audit opinion; (4) Effect of profitability on going-concern audit opinion; (5) Effect of company growth on going- concern audit opinion. This research uses descriptive quantitative. The population in this study is the food and beverage sector manufacturing companies listed on the Indonesia Stock Exchange in 2015-2017. Data collection techniques using purposive sampling. Samples used in this study were 14 companies from 22 companies registered in 2015-2017. Data analysis techniques use Partial Least Square (PLS). Based on the results of the study show that: (1) The size of the company has a positive and significant effect on profitability. This is indicated by the value of T- statistics of 4.407 (>1.97) and the original sample value of 0.509; (2) Company growth has a negative and not significant effect on profitability with a T-statistic value of 0.698 (<1.97) and an original sample value of 0.0611; (3) The size of the company has a positive and significant effect on the going concern audit opinion with a T-statistic value of 2.484 (> 1.97) and the original sample value of 0.388; (4) The growth of the company has a negative effect and is not significant towards the going concern audit opinion with the value of T-Statistics of 0.437 (<1.97) and the original sample value of -0.0554; (5) Profitability has a negative and significant effect on going-concern audit opinion with a T-statistic value of 3.328 (> 1.96) and an original sample value of -0.576.Kata Kunci : Going Concern Audit Opinion, Profitability, Company Size, and Company Growth.

Page 1 of 1 | Total Record : 5