cover
Contact Name
Amiludin
Contact Email
tsamanytrans@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
tsamanytrans@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota tangerang,
Banten
INDONESIA
Jurnal Dinamika UMT
ISSN : 24771546     EISSN : 25811894     DOI : -
Jurnal Dinamika UMT (p-2477-1546) dan (e-ISSN 2581-1894) adalah jurnal akademis yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian Pengembangan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) Universitas Muhammadiyah Tangerang. Fokus dan ruang lingkup dalam Jurnal dinamika adalah berbagai macam rumpun ilmu pengetahuan yang ada di lingkungan Universitas Muhammadiyah Tangerang seperti ekonomi, pendidikan, pemerintahan, hukum, kesehatan, agama islam dan juga komunikasi.
Arjuna Subject : -
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 7, No 2 (2022)" : 6 Documents clear
PENGARUH LIKUIDITAS,UKURAN PERUSAHAAN,PROFITABILITAS,IOSDAN PERTUMBUHAN LABA TERHADAP KUALITAS LABA (Pada Sektor Properti Dan Real Estate yang terdaftar di BEI 2015-2018) Arif Dwi Prayoga; Mohamad Zulman Hakim
Jurnal Dinamika UMT Vol 7, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/dinamika.v7i2.10219

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk menguji untuk menguji secara empires pengaruh likuiditas, ios, profitabilitas, ukuranperusahaan, pertumbuhan laba pada kualitas laba. Objek penelitian ini adalah perusahaan di sector Properti dan Real Estate pada tahun 2015-2018.Sampel penelitian ini terdiri dari 8 perusahaan manufaktur yang bursa efek Indonesia dengan metode surposive sampling.Alat analisis yang digunakan adalah Eviews 9.Penelitian ini menghasilkan bahwa ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap kualitas laba sedangkan likuiditas, profitabilitas, pertumbuhan laba tidak berpengaruh positif pada kualitas labaKata Kunci: likuiditas, ios, profitabilitas, ukuran perusahaan, pertumbuhan laba dan kualitaslaba AbstractThis study aims to test to empirically test the effect of liquidity, ios, profitability, company size, earnings growth on earnings quality. The object of this research is companies in the Property and Real Estate sector in 2015-2018. The sample of this research consists of 8 manufacturing companies that are Indonesian stock exchanges with the surposive sampling method. The analysis tool used is Eviews 9. This research results that company size has a positive effect on earnings quality, while liquidity, profitability, profit growth have no positive effect on earnings qualityKeywords: liquidity, ios, profitability, company size, earnings growth and earnings quality  
PENGARUH PROFITABILITAS, LEVERAGE, LIKUDITAS , OPERATING CAPACITY DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP FINANCIAL DISTRESS (Pada Perusahaan Consumer Goods Industry Yang Terdaftar Pada Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2017-2018) Azqirana Nurachma; Mohamad Zulman Hakim
Jurnal Dinamika UMT Vol 7, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/dinamika.v7i2.10210

Abstract

AbstrakFinancial distress adalah tahap suatu penurunan kondisi keuangan yang dialami perusahaan sebelum terjadinya kebangkrutan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh profitabilitas, leverage, likuiditas, operating capacity dan ukuran perusahaan terhadap financial distress. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan consumer goods industry yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sampel dalam penelitian ini berjumlah 30 perusahaan consumer goods industry periode 2017-2018. Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan maka kesimpulan yang dapat diambil adalah profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan dan leverage berpengaruh negative signifikan terhadap financial distress. Sedangkan likuiditas, operating capacity dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap financial distress. Kata Kunci : Profitabilitas, Leverage, Likuiditas, Operating Capacity dan Ukuran Perusahaan, Financial Distress
NPM, Quick Ratio, DER, Sales Growth, dan Firm Size Terhadap Dividen Payout Ratio (Pada Sektor Manufaktor Yang Terdaftar di BEI Periode 2017-2018) Puspita Sari; Mohamad Zulman Hakim
Jurnal Dinamika UMT Vol 7, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/dinamika.v7i2.10216

Abstract

AbstrakPenelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh Net Profit Margin, Quick Ratio. Debt to Equity, Sales Growth, dan Firm Size terhadap Dividend Payout Ratio pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di PT. Bursa Efek Indonesia periode 2017-2018. Sampel dikumpulkan dengan menggunakan metode purposive sampling dan telah menghasilkan 15 perusahaan untuk sampel. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan model analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua variabel: Net Profit Margin, Quick Ratio, dan Firm Size bersama-sama tidak berpengaruh signifikan terhadap Dividend Payout Ratio. Hasil ini juga menunjukkan bahwa Debt to Equity dan Sales Growth memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Dividen Payot Ratio.Kata Kunci: NPM, Quick Ratio,DER ,Growth, Size,DPR. 
PENGARUH LEVERAGE, PROFITABILITAS, UKURAN PERUSAHAAN, DAN LIKUIDITAS TERHADAP PENGHINDARAN PAJAK (Studi Empiris Pada Sektor Property and Real Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2016 - 2019) Eni Nuraeni; Mohamad Zulman Hakim
Jurnal Dinamika UMT Vol 7, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/dinamika.v7i2.10207

Abstract

 AbstrakPenelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh Leverage, Profitabilitas, Ukuran Perusahaan, dan Likuiditas Terhadap Penghindaran Pajak pada sektor property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Periode waktu penelitian yang digunakan adalah 4 tahun yaitu periode 2016 – 2019. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Purposive Sampling. Berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan adalah 8 perusahaan. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari situs Bursa Efek Indonesia. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi data panel. Teknik analisis data menggunakan Eviews 9.0. Hasil dari penelitian ini menyatakan Leverage berpengaruh positif terhadap Penghindaran Pajak. Sedangkan Profitabilitas, Ukuran Perusahaan, dan Likuiditas tidak berpengaruh terhadap Penghindaran Pajak..Kata Kunci: Leverage, Profitabilitas, Ukuran Perusahaan, Likuiditas, Penghindaran Pajak
Pengaruh Likuiditas, Struktur Modal dan Leverage Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Aneka Industri yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2019) Fathan Mubina; Mohamad Zulman Hakim
Jurnal Dinamika UMT Vol 7, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/dinamika.v7i2.10213

Abstract

AbstrakPenelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh Likuiditas, Struktur Modal, dan Leverage terhadap Nilai Perusahaan pada Perusahaan Sektor Aneka Industri yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Periode waktu penelitian yang digunakan adalah 4 tahun yaitu periode 2016-2019. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Purposive sampling. Berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan diperoleh 14 perusahaan. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari situs Bursa Efek Indonesia. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regrensi data panel. Teknik analisis data menggunakan EViews 9.0. Hasil dari penelitian ini menyatakan Likuiditas dan Struktur Modal tidak berpengaruh terhadap Kualitas Laba. Sedangkan Leverage berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan.Kata Kunci: Likuiditas, Struktur Modal, Leverage dan Nilai Perusahaan
PENGARUH RETURN ON ASET, CAPITAL INTENSITY, LEVERAGE DAN LIKUIDITAS TERHADAP PENGHINDARAN PAJAK PERUSAHAAN (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur sektor Consumer Goods yang terdaftar di BEI Periode 2016-2019) Listi Aisyah; Mohamad Zulman Hakim
Jurnal Dinamika UMT Vol 7, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/dinamika.v7i2.10209

Abstract

AbstrakPenelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh Return On Asset (ROA), Capital Intensity, Leverage dan Likuiditas terhadap Penghindaran Pajak pada Sektor Consumer Goods yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Periode waktu penelitian yang digunakan adalah 4 tahun yaitu periode 2016-2019. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Purposive sampling. Berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan diperoleh 10 perusahaan. Jenis Metode analisis yang digunakan adalah analisis regrensi data panel. Teknik analisis data menggunakan EViews 9.0. Hasil dari penelitian ini menyatakan Return On Asset (ROA) dan Leverage berpengaruh terhadap Penghindaran Pajak. Sedangkan Capital Intensity dan Likuiditas tidak berpengaruh terhadap Penghindaran Pajak.Kata kunci: Return On Asset (ROA), Capital Intensity, Leverage dan Likuiditas AbstractThis study was conducted to determine the effect of Return On Asset (ROA), Capital Intensity, Leverage and Liquidity on Tax Avoidance in the Consumer Goods Sector listed on the Indonesia Stock Exchange (BEI). The research time period used is 4 years, namely the 2016-2019 period. The sampling technique used purposive sampling technique. Based on the predetermined criteria, 10 companies were obtained. The analysis method used is panel data regression analysis. The data analysis technique used EViews 9.0. The results of this study state that Return On Asset (ROA) and Leverage have an effect on Tax Avoidance. Meanwhile, Capital Intensity and Liquidity have no effect on Tax Avoidance.Keyword: Return On Asset (ROA), Capital Intensity, Leverage and Liquidity

Page 1 of 1 | Total Record : 6