cover
Contact Name
Dion
Contact Email
dionwijoyo@yahoo.com
Phone
-
Journal Mail Official
stmik_dpr@yahoo.com
Editorial Address
-
Location
Kota pekanbaru,
Riau
INDONESIA
Jurnal Ilmu Komputer dan Bisnis
Published by STMIK Dharmapala Riau
ISSN : 20873921     EISSN : 25989715     DOI : -
Core Subject : Economy, Science,
Jurnal ini terbit dua kali setahun pada bulan Mei dan November berisi artikel tulisan ilmiah dalam bentuk hasil-hasil penelitian dan non penelitian, kajian analitis, aplikasi teori dan review tentang masalah-masalah bisnis, sistem informasi, dan komputer akuntansi baik di lembaga eksekutif, legislatif maupun di masyarakat. Penerbitan jurnal ini bertujuan untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas serta menyebarluaskan kajian ilmu komputer dan bisnis sekaligus sebagai wadah komunikasi di antara cendekiawan, praktisi, mahasiswa dan pemerhati masalah-masalah ilmu komputer dan bisnis.
Arjuna Subject : -
Articles 3 Documents
Search results for , issue " Vol 5 No 2 (2014)" : 3 Documents clear
Perancangan Sistem Informasi Pencatatan Persediaan Barang di PT. Sigma Petrotech Berbasis Web Wyanaputra, Johan
Jurnal Ilmu Komputer dan Bisnis Vol 5 No 2 (2014)
Publisher : STMIK Dharmapala Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sebuah perusahaan manufaktur tidak terlepas dari persoalan persediaan barang yang sering kali terjadi permasalahan. Permasalahan sering terjadi karena banyaknya kesalahan manusia dalam mencatat persediaan barang dank arena banyaknya proses keluar masuk barang yang lupa dicatat dalam pembukuan. Permasalahan juga timbul dalam proses pencarian persediaan barang yang ada di gudang, karena dalam pencarian data melalui buku, ada kemungkinan terjadi kesalahan pencarian dan  membutuhkan waktu yang tidak sedikit dalam pencariannya. Seperti halnya dengan PT.Sigma Petrotech juga masih mencatatan persediaan barang dengan menggunakan buku besar dan kartu stok. Dalam hal ini, pengolahan data dalam pencatatan persediaan barang di sebuah perusahaan belum semua menggunakan system informasi berbasis komputerisasi tapi masih ada yang menggunakan system pencatatan dengan cara menulis pada kartu stok dan pembukuan besar. Melihat hal ini, maka penulis mengangkat judul skripsi Perancangan Sistem Informasi Pencatatan Persediaan Barang Berbasis Web Studi Kasus di PT.Sigma Petrotech. Untuk memperbarui system pencatatan dengan buku besar menjadi system pencatatan berbasis web yang dapat diakses secara online.
Perancangan Sistem Informasi Penerimaan Siswa Baru di SMK Dharma Loka Pekanbaru Berbasis Visual Basic Wongso, Fery
Jurnal Ilmu Komputer dan Bisnis Vol 5 No 2 (2014)
Publisher : STMIK Dharmapala Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Dharma Loka Pekanbaru adalah salah satu lembaga pendidikan yang berada dibawah naungan  Yayasan Pendidikan Panca Dharma Pekanbaru. Salah satu administrasi yang dilakukan adalah pengelolaan informasi penerimaan siswa baru. Proses penerimaan siswa baru yang diterapkan di SMk Dharma Loka Pekanbaru masih bersifat manual yaitu sebatas pencatatan menggunakan buku pendaftaran dan dalam penyajian laporan tersebut penggunaan komputer hanya sebatas pengetikan seluruh data siswa yang telah dipersiapkan sebelumnya dengan menggunakan aplikasi MS-Word dan MS-Excel, sehingga di dalam menghasilkan seluruh laporan relatif lama dan kurang efisien.   Dalam menyelesaikan masalah tersebut maka penulis merancang suatu sistem informasi penerimaan siswa baru menggunakan bahasa pemrograman  Visual Basic 6.0, dengan database menggunakan Microsoft Access 2007, dan hasil dari laporan menggunakan Crystal Report 8.5.   Dengan rancangan aplikasi tersebut diharapkan SMK Dharma Loka akan memperoleh beberapa kemudahan dalam menginput data siswa baru serta penyusunan laporan menjadi lebih cepat dan lebih efisien.
Analisis Pemasaran Jasa Paket Perjalanan Wisata Tujuan Medan pada PT. Mahasri tour & Travel Padang ., Masirun
Jurnal Ilmu Komputer dan Bisnis Vol 5 No 2 (2014)
Publisher : STMIK Dharmapala Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang menyebabkan meningkatnya realisasi pemasaran jasa paket perjalanan wisata tujuan Medan dan faktor apa yang paling dominan mempengaruhi pemasaran jasa paket perjalanan wisata tujuan Medan pada PT. Maharani Tour & Travel Padang. Adapun jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 1.040 orang. Dengan menggunakan teknik simple random sampling, maka jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 91 orang. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh langsung dari sumber data yang berupa hasil wawancara dan kuisioner serta data sekunder yang diperoleh melalui berbagai sumber yang mendukung penelitian ini. Analisis data dilakukan secara deskriptif yaitu mengumpulkan, mengelompokkan, mentabulasi data sehingga memudahkan dalam pengolahan, yang kemudian akan dihubungkan dengan teori-teori yang relevan untuk menjawab permasalahan yang ada. Dari hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa meningkatnya realisasi Pemasaran jasa paket perjalanan wisata tujuan Medan Tahun 2009 pada PT. Maharani Tour & Travel Padang dikarenakan harga paket wisata tujuan Medan lebih murah dari pada paket wisata lainnya. Selain itu Proses dimana jasa dihasilkan dan disampaikan kepada konsumen baik prosedur maupun jadwal pekerjaan sudah dilakukan tepat waktu. Begitu juga dengan Layanan Konsumen yang disajikan perusahaan dinilai sudah dapat memuaskan konsumen dan layanan yang diberikan juga sudah maksimal.

Page 1 of 1 | Total Record : 3