cover
Contact Name
Andi Mushawwir
Contact Email
mushawwir@unpad.ac.id
Phone
+6281211211811
Journal Mail Official
jnttip.unpad@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis dan Ilmu Pakan
ISSN : -     EISSN : 27157636     DOI : https://doi.org/10.24198/jnttip
Jurnal NTTIP merupakan jurnal ilmiah, mempublikasikan hasil-hasil penelitian dan riview berkaitan dengan ilmu nutrisi ternak tropis dan teknologi pakan. Meliputi seluruh aspek kimia, biokimia dan fisiologi sebagai dampak pemberian pakan, bioteknologi pakan dan hijauan bahan pakan, serta teknologi manufaktur pengolahan pakan, dalam lingkup kajian di daerah tropis.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 1 (2023)" : 5 Documents clear
DINAMIKA JAGUNG LOKAL YANG DISERAP PABRIK PAKAN TAHUN 2019 - 2021 Puguh Susilo Pradityo
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis dan Ilmu Pakan Vol 5, No 1 (2023)
Publisher : Unpad Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/jnttip.v5i1.46993

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui dinamika serapan jagung lokal di pabrik pakan tahun 2019-2021. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif melalui pendekatan kuantitatif menggunakan.Analisis regresi digunakan untuk membuat model estimasi pemanfaatan jagung lokal (Y). Variabel yang diamati adalah produksi jagung lokal (X1), kapasitas silo (X2), produksi pakan unggas (X3), harga jagung lokal yang diterima oleh pabrik pakan (X4), harga jagung dunia (X5), kadar air jagung (X6), stok jagung pabrik pakan (X7), dan kecukupan jagung (X8) dari 83 perusahaan pabrik pakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelian jagung lokal oleh pabrik pakan adalah 6.659 ribu ton (2019), 6.662 ribu ton (20200, dan 6.163 ribu ton (2021). Kecukupan jagung lokal untuk mendukung produksi pakan unggas pada tahun 2019 adalah 47 hari, pada tahun 2020 adalah 52 hari, dan pada tahun 2021 adalah 40 hari. Model terbaik untuk pemanfaatan jagung lokal adalah Y = 9200 + 0,754 X3 - 0,332 X5 + 0,394X7 (R2 = 0.707). Variabel yang mempengaruhi penyerapan jagung lokal adalah produksi pakan unggas, harga jagung dunia, dan stok jagung pabrik pakan.
EFEK LEVEL AFLATOXIN B1 DALAM PAKAN TERHADAP PERFORMA DAN KERUSAKAN ORGAN DALAM AYAM BROILER: KAJIAN META-ANALISIS Dwi Sudiyati Argarini
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis dan Ilmu Pakan Vol 5, No 1 (2023)
Publisher : Unpad Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/jnttip.v5i1.47020

Abstract

Studi ini melaporkan meta-analisis dari 56 data perlakuan dari 27 artikel ilmiah dari berbagai sumber, seperti Scopus, ScienceDirect, dan Google Scholar, yang mengevaluasi efek aflatoxin B1 (AFB1) dalam pakan ayam broiler terhadap performa dan organ internal. Data dianalisis menggunakan prosedur campuran dengan tingkat aflatoxin sebagai variabel kontinu dan performa serta organ internal sebagai variabel respons. Studi ini melibatkan populasi ayam broiler sebanyak 9.390 dan rata-rata populasi ayam broiler sebanyak 348 dari studi yang berbeda. Strain ayam broiler yang dievaluasi meliputi Ross 308, Cobb 500, Arbor Acres, Hibro, dan strain yang tidak ditentukan. Dosis AFB1 berkisar antara 20 µg/kg hingga 2.000 µg/kg. Meta-analisis ini menunjukkan bahwa AFB1 memiliki efek yang sangat signifikan (p≤0,01) terhadap konversi pakan dan efek signifikan (p≤0,05) terhadap pertambahan berat dan kematian sebagai parameter performa. Selain itu, AFB1 memiliki efek yang sangat signifikan (p≤0,01) terhadap hati, limpa, pankreas, ginjal, dan bursa fabricius, dan efek yang cukup signifikan (p≤0,10) terhadap gizzard sebagai parameter organ internal. Secara keseluruhan, studi ini menyimpulkan bahwa kontaminasi AFB1 menyebabkan penurunan performa dan cacat organ internal pada ayam broiler. Penelitian lebih lanjut disarankan untuk menginvestigasi efek strain ayam broiler dan periode produksi.
Gambaran Jumlah Eritrosit, Kadar Hemoglobin, dan Nilai Hematokrit Puyuh Padjadjaran yang Diberi Ekstrak Biji Ketumbar (Coriandrum sativum L.) dalam Ransum Novi Mayasari, Ph.D
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis dan Ilmu Pakan Vol 5, No 1 (2023)
Publisher : Unpad Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/jnttip.v5i1.47535

Abstract

Pemberian ekstrak biji ketumbar (Coriandrum sativum L.) dalam ransum Puyuh Padjadjaran terhadap gambaran eritrosit, hemoglobin, dan hematokrit diuji secara eksperimental. Puyuh Padjadjaran sebanyak 100 ekor DOQ dipelihara dari umur 0-42 hari di PT. Berkah Green Farm Kuningan, Jawa Barat Puyuh dibagi ke dalam 5 perlakuan dan 4 ulangan serta ditempatkan secara acak dalam 20 unit kandang percobaan. Rancangan Acak Lengkap (RAL) digunakan pada penelitian ini. Pada akhir penelitian, darah dikoleksi dan dianalisis di Laboratorium Komersil Multitest, Margahayu, Bandung Barat, Jawa Barat. Data yang didapat dianalisis dengan uji ragam dan dilanjutkan dengan uji lanjut jarak berganda duncan serta uji lanjut polinomial ortogonal. Hasil menunjukan bahwa pemberian ekstrak biji ketumbar pada taraf 0,075 – 0,3% dalam ransum tidak berpengaruh nyata terhadap jumlah eritrosit, namun berpengaruh nyata meningkatkan kadar hemoglobin dan nilai hematokrit. Pemberian ekstrak biji ketumbar sebesar 0,225% mampu meningkatkan jumlah eritrosit, kadar hemoglobin, dan nilai hematokrit Puyuh Padjadjaran.
Pengolahan Jerami Jagung untuk Pakan Ternak WAHYUDIN WAHYUDIN
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis dan Ilmu Pakan Vol 5, No 1 (2023)
Publisher : Unpad Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/jnttip.v5i1.38874

Abstract

Kendala utama dari jerami jagung ialah dari pengolahan yang belum optimal sehingga belum dapat dioptimalkan dalam pengguanaan jerami jagung sebagai pakan ternak namun dengan adanya pengolahan seperti pembuatan silase dan hay maka jerami jagung ini dapat dioptimalkan sebagai pakan ternak. Dengan adanya pengolahan tersebut maka dapat membatu bagi para peternak dalam mengatasi ketersedian pakan di musim pengkering. Tulisan ini membahas pemanfaatan jerami jagung untuk subtitusi  pakan ternak ruminansia, dengan besarnya peluang peningkatan ekonomi semua bagian dari pohon jagung dapat dimanfaatkan seperti jerami jagung dapat menjadi biomas tanaman menjadi pakan ternak yang bergizi dan dapat disimpan dengan waktu yang lama seperti hay dan silase
The Effect of Addition of Various Media Substrates of Local Microorganisms (MOL) to Nutrient Content and Cyanide Acid Level Anaerobic Fermentation of Cassava Peels (Manihot utilissima) Mohamad Haris Septian
Jurnal Nutrisi Ternak Tropis dan Ilmu Pakan Vol 5, No 1 (2023)
Publisher : Unpad Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/jnttip.v5i1.46470

Abstract

ABSTRAK  Keterbatasan hijauan pakan menyebabkan perlunya pakan alternatif untuk memenuhi kebutuhan ternak, salah satu pakan alternatif yang dapat digunakan adalah kulit singkong terfermentasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan berbagai media substrat mikroorganisme lokal (MOL) terhadap kandungan nutrien dan asam sianida fermentasi anaerobik kulit singkong. Penelitian dilaksanakan pada bulan September-Desember 2022 di Laboratorium Fakultas Pertanian Universitas Tidar, Laboratorium CV. Chemmix, Bantul, Yogyakarta, dan di Laboratorium Institut Pertanian Bogor. Penelitian menggunakan metode rancangan acak lengkap. Kulit singkong diberi 4 perlakuan dan 5 ulangan, yang terdiri dari (P0) kulit singkong + 1% Effective micro-organism EM4 1%; (P1) kulit singkong + 1% MOL1; (P2) kulit singkong + 1% MOL2; (P3) kulit singkong + MOL3; dan (P4) kulit singkong + MOL4. Data dari hasil penelitian dianalisis menggunakan analisis ragam, jika hasilnya berbeda nyata dilanjutkan menggunakan uji Dunnet. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan berbagai MOL memberikan pengaruh nyata (P<0,05) terhadap kandungan protein kasar dan HCN, namun tidak memberikan pengaruh (P>0,05) terhadap kadar air dan abu pada fermentasi kulit singkong.   Kata Kunci: Kulit singkong, air cucian beras, air rebusan kedelai, air limbah ampas tahu   ABSTRACT Limited forage causes the need for alternative feed to meet the needs of livestock, one of the alternative feeds that can be used is fermented cassava peels. This study aimed to determine the effect of adding various media substrates of local microorganisms (MOL) on the nutrient and cyanide acid content of cassava peels anaerobic fermentation. The research was conducted in September-December 2022 at the Laboratory of the Faculty of Agriculture, Tidar University, CV. Chemmix Laboratory, Bantul, Yogyakarta, Bogor Agricultural Institute Laboratory. The study used a completely Randomize Method. Cassava peels were given 4 treatments and 5 replications, namely (P0) cassava peels + 1% EM4; (P1) cassava peels + 1% MOL1; (P2) cassava peels + 1% MOL 2; (P3) cassava peels + 1% MOL3. Data were analyzed using a Completely Randomized Design (CRD) and continued with the Dunnet test. The results showed that the addition of MOL had a significant effect (P<0.05) on crude protein content and HCN content but had no significant effect (P>0.05) on water content and ash content in the anaerobic fermentation of cassava peels.  Keywords: Cassava peels, rice-washing water, soybean-boiled water, tofu wastewater 

Page 1 of 1 | Total Record : 5