cover
Contact Name
Vembri Aulia Rahmi
Contact Email
jreumg@gmail.com
Phone
+6281331185562
Journal Mail Official
jreumg@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. gresik,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Riset Entrepreneurship
ISSN : 26215071     EISSN : 2621153X     DOI : http://dx.doi.org/10.30587/jre.v3i1.1313.
Core Subject : Economy, Social,
Jurnal Riset Entrepreneurship memuat bidang penelitian : kewirausahaan, manajemen UMKM, BUMDesa, manajemen SDM, manajemen strategi, manejemen keuangan perusahaan, manajemen pemasaran. . Penerbitan jurnal dalam 2 kali dalam satu periode: Pebruari dan Agustus.
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 2 (2018)" : 7 Documents clear
PENDAPATAN USAHA, PENDIDIKAN, KEWIRAUSAHAAN, DAN LINGKUNGAN KELUARGA TERHADAP MINAT MENERUSKAN USAHA KELUARGA Maria Ulfah
Jurnal Riset Entrepreneurship Vol 1 No 2 (2018)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/jre.v1i2.408

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji Pengaruh Faktor Pendapatan, Pendidikan Kewirausahaan, dan Lingkungan Keluarga Terhadap Minat Melanjutkan Bisnis Keluarga UKM Pudak Di Kecamatan Gresik (Studi Pada Minat Kewirausahaan di Kecamatan UKM Pudak Gresik). Tinjauan pustaka dan penyusunan hipotesis juga dilakukan, dan data dikumpulkan dari kuesioner yang dibagikan kepada 34 responden putra dan putri dari pemilik SMM kecamatan Gresik dengan menggunakan teknik purposive sampling. Tes ini dilakukan dengan menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa pengaruh pendapatan bisnis terhadap minat berwirausaha, pengaruh pendidikan kewirausahaan terhadap minat berwirausaha, lingkungan keluarga berpengaruh terhadap minat berwirausaha, uji f variabel pendapatan usaha, pendidikan wirausaha, dan lingkungan keluarga secara simultan berpengaruh terhadap wirausaha
KUALITAS, HARGA DAN KERAGAMAN PRODUK TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN Zunita Rohmawati
Jurnal Riset Entrepreneurship Vol 1 No 2 (2018)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/jre.v1i2.418

Abstract

Upaya-upaya pemasaran perlu dilakukan untuk dapat menciptakan loyalitas pelanggan, diantaranya upaya yang dapat dilakukan adalah dengan menciptakan produk berkualitas, menentukan harga, menyediakan layanan pada produk yang bervariasi, dengan demikian jika dilakukan akan diperoleh tujuan akhir dari proses pemasaran itu sendiri. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui "Pengaruh Kualitas Produk, Harga dan Keragaman Produk Terhadap Loyalitas Pelanggan pada usaha Lily Bakery Lamongan', jumlah sampel yang digunakan sebanyak 100 responden yang pernah melakukan pembelian berulang pada usaha Lily Bakery. Teknik analisis yang digunakan dengan analisis regresi berganda dengan bantuan software SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas produk secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan, Harga secara parsial berpengaruh positif signifikan terhadap loyalitas pelanggan dan Keragaman produk secara parsial berpengaruh positif signifikan terhadap loyalitas pelanggan Lily Bakery Lamongan.
PENGARUH KUALITAS PRODUK, LOKASI DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA RESTAURANT “X” Zainiyatul Qoyum
Jurnal Riset Entrepreneurship Vol 1 No 2 (2018)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/jre.v1i2.414

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan pengaru dari kualitas produk, lokasi dan kualitas layanan terhadap keputusan pembelian pada restaurant cepat saji MC Donald GKB. Pengambilan sampel menggunakan incidental sampling dimana semua orang yang bertemu dengan peneliti dapat diambil sebagai responden dengan jumlah sampel sebanyak 100 orang. Analisis data menggunakan regresi linear berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa ada pengaru yang signifikan secara parsial antara kualitas produk, lokasi dan kualitas layanan terhadap keputusan pembelian. Hasil penelitian menginterpretasikan bahwa kualitas produk, lokasi dan kualitas layanan dapat meningkatkan keputusan pembelian pada restoran cepat saji MC Donald GKB.
FAKTOR EKSTERNAL DAN FAKTOR INTERNAL TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA PADA SISWA SMK YAYASAN PENDIDIKAN ISLAM DARUSSALAM CERME GRESIK Ine Ruswati
Jurnal Riset Entrepreneurship Vol 1 No 2 (2018)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/jre.v1i2.415

Abstract

Penelitian ini bertujuan melakukan pengujian Analisis Faktor Eksternal dan Faktor Internal terhadap Minat Berwirausaha Pada Siswa SMK yayasan pendidikan Islam Darussalam Cerme Gresik. Data yang diperolah dari penyebaran kuesioner terhadap 113 siswa SMK YPI DARUSSALAM Cerme menggunakan teknik Total sampling.Pengujian dilakukan dengan menggunakan analisis Regresi Linear Berganda. Hasil analisis memperlihatkan bahwa Motivasi Berpengaruh Terhadap Minat Berwirausaha SMK YPI Darussalam 1 Cerme, Harga Diri Berpengaruh Terhadap Minat Berwirausaha SMK YPI Darussalam 1 Cerme, Kreativitas Berpengaruh Secara Negatif Terhadap Minat Berwirausaha SMK YPI Darussalam 1 Cerme, Risk Taker Tidak Berpengaruh Terhadap Minat Berwirausaha SMK YPI Darussalam 1 Cerme, Lingkungan Keluarga Tidak Berpengaruh Terhadap Minat Berwirausaha SMK YPI Darussalam 1 Cerme dan Lingkungan Sekolah Berpengaruh Terhadap Minat Berwirausaha SMK YPI Darussalam 1 Cerme.
PERMODALAN PADA USAHA KECIL MENENGAH SARUNG TENUN DI DESA WEDANI KECAMATAN CERME KABUPATEN GRESIK Noviyana Syafa’atin Magfiroh
Jurnal Riset Entrepreneurship Vol 1 No 2 (2018)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/jre.v1i2.416

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis permodalan pada UKM sarung tenun di Desa Wedani, Kecamatan Cerme, Kabupaten Gresik. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan pengumpulan data menggunakan tehnik interview. Kesimpulan yang didapat dari hasil penelitan ini adalah bahwa modal sendiri berpengaruh dengan tingkat pengembalian modal dan modal sendiri (equity) berhubungan dengan tingkat pengembalian modal sendiri yang di perkuat dengan kas (liquiditas).
KAJIAN EMPIRIS DALAM PEMOSISIAN PRODUK Sukaris Sukaris
Jurnal Riset Entrepreneurship Vol 1 No 2 (2018)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/jre.v1i2.405

Abstract

Penelitian ini menjadi kontribusi menarik dalam memberikan keyakinan bahwa positioning memiliki nilai strategis dalam upaya evaluasi dan pengambilan keputusan manajemen. Hasil penelitian menunjukkan segmen calon mahasiswa baru teridentifikasi kedalam segmen kedalam asal daerah (wilayah), asal sekolah (status sekolah), peminatan kelas, nilai ujian, status pekerjaan, tahun lulus, usia, tipe status pekerjaan mahasiswa, pekerjaan orang tua, asal jurusan sekolah, alasan mendaftar, alasan memilih jurusan di perguruan tinggi, informasi yang diperoleh, kelompok referen terdekat dan berdasarkan biaya. Segmen yang menguntungkan bagi perguruan tinggi adalah segmen wilayah, asal sekolah, lokasi perguruan tinggi dan psikoligis konsumen khususnya persepsi masyarakat atas kualitas perguruan tinggi. Setiap segmen memiliki daya tarik masing-masing yang dapat menjadi prioritas untuk dilayani atau juga dilakukan cara yang berbeda. Segmen - segmen sasaran yang dapat dipilih adalah wilayah dan asal sekolah. Positioning yang tepat untuk dipilih sebagai alternative untuk wilayah Gresik adalah dekat dan berkualitas.
SUMBER MODAL PADA USAHA KECIL MAKANAN RINGAN DESA KELANGONAN GRESIK Ely Safanah
Jurnal Riset Entrepreneurship Vol 1 No 2 (2018)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/jre.v1i2.417

Abstract

This study aims to describe the essence of the meaning of the source of small-business snack food Village Kelangonan Gresik. This research is a qualitative type research. The object of this research is in Kelangonan Gresik Village. This research can be categorized in an interactive qualitative method which is an in-depth study using direct data collection techniques from people in their natural environment. Technique of extracting data in this research by interview. The conclusions of this study are self-capital and related accounts. The relationship between accounts receivable and capital itself is encouraged or reinforced by cash.

Page 1 of 1 | Total Record : 7