cover
Contact Name
Karyadi
Contact Email
agromediastipf@gmail.com
Phone
+6224-8316051
Journal Mail Official
agromediastipf@gmail.com
Editorial Address
Jl. Pawiyatan Luhur IV/15 Bendan Duwur Semarang 50235
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
AGROMEDIA: Berkala Ilmiah Ilmu-ilmu Pertanian
ISSN : 27213153     EISSN : 27213080     DOI : -
Core Subject : Agriculture,
The articles published are the results of research on the theory and practice of the application of agricultural science which includes: 1. Plant Science 2. Agronomics 3. Agro-technology 4. Agro-Ecosystems and the Environment 5. fisheries and livestock 6. Food Science 7. Agricultural Business 8. Agricultural Socio-Economy, 9. Agricultural Information
Articles 12 Documents
Search results for , issue "Volume 34 No. 2 September Tahun 2016" : 12 Documents clear
STRATEGI PENGEMBANGAN BUDIDAYA IKAN HIAS AIR TAWAR DI KOTA SEMARANG Aditya Andriadhi Azis Nur Bambang, YS. Darmanto
AGROMEDIA: Berkala Ilmiah Ilmu-ilmu Pertanian Volume 34 No. 2 September Tahun 2016
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Farming Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47728/ag.v34i2.168

Abstract

ABSTRAK            Penelitian ini bertujuan untuk: 1) menganalisis input, proses dan output produksi budidaya ikan hias air tawar, 2) menganalisis aspek finansial usaha budidaya ikan hias air tawar, 3) mengetahui strategi pengembangan budidaya ikan hias air tawar di kota Semarang. Pada penelitian ini digunakan metode penelitian survei dengan pendekatan analisis data kualitatif dan kuantitatif. Lokasi penelitian berada di Kota Semarang dengan populasi pembudidaya ikan hias air tawar dan pemerintah terkait.  Analisis mengunakan analisis deskriptif; Hasil analisis aspek finansial budidaya ikan Black Ghost, Cupang, Maskoki, Manfish dan Louhan selama 90 hari dengan menggunakan 1 paket induk yaitu diperoleh pendapatan dan keuntungan yang bervariasi pada 5 spesies; R/C ratio lebih dari 1 artinya memperoleh keuntungan dari total biaya yang dikeluarkan; Jumlah produksi dan harga satuan ikan hias air tawar diatas titik impas sehingga menguntungkan; Hasil Analisis SWOT pada kuadran I (S-O) dengan titik sumbu x = 0,85 dan y = 0,71. artinya pilihan strategi agresif dengan memanfaatkan kekuatan maksimal untuk mencapai peluang. Kata Kunci : ikan hias, finansial, SWOT, strategi
PENGARUH PEMBERIAN JINTAN HITAM (Nigella sativa) PADA RANSUM YANG MENGANDUNG VITAMIN C TERHADAP PRODUKSI KARKAS AYAM BROILER Susilo. F, W. Sarengat dan L. D. Mahfudz
AGROMEDIA: Berkala Ilmiah Ilmu-ilmu Pertanian Volume 34 No. 2 September Tahun 2016
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Farming Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47728/ag.v34i2.173

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan jintan hitam pada ransum yang mengandung vitamin C produksi karkas. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri dari 5 perlakuan dan 5 ulangan. Hewan yang digunakan adalah 150 broiler berumur 8 hari unsexd dengan berat badan rata-rata 187,1 ± 10,72 gr. Perlakuan yang ditetapkan yaitu ransum yang mangandung 500 ppm vitamin C di tambah 0% hingga 1% Jintan Hitam. Parameter yaitu berat badan, bobot karkas, dan persentase karkas. Hasil yang di dapat dari berat badan, bobot karkas, dan persentase karkas tidak ada pengaruh nyata (P 0.05). Kesimpulan dari penelitian ini belum dapat meningkatkan berat badan, bobot karkas dan persentase karkas. Kata kunci: Broiler, jintan hitam, vitamin C dan produksi karkas
PERSEPSI DAN PARTISIPASI NELAYAN PADA PENGELOLAAN SUMBERDAYA UDANG (Penaeus merguensis de Man 1888) DI KABUPATEN BATANG Karyadi, Sulistyowati,
AGROMEDIA: Berkala Ilmiah Ilmu-ilmu Pertanian Volume 34 No. 2 September Tahun 2016
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Farming Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK            Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengkaji peran serta nelayan dalam pengelolaan sumberdaya udang; 2) melihat hubungan antara kelestarian sumberdaya udang dengan persepsi dan partisipasi nelayan dalam pengelolaan sumberdaya udang di Kabupaten Batang.  Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus melalui survei eksploratif pada nelayan sebanyak 139 orang pada bulan April-Juli 2015 untuk mengumpulkan berbagai informasi yang meliputi : persepsi dan partisipasi nelayan terkait pengelolaan sumberdaya udang putih. Pengumpulan data dilakukan dengan cara penyebaran kuesioner, wawancara yang mendalam. Analisis data dilakukan terhadap tingkat partisipasi nelayan pada pengelolaan sumberdaya udang di wilayah Kabupaten Batang. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa rata-rata tingkat partisipasi nelayan pada pengelolaan sumberdaya udang di wilayah pantai Kabupaten Batang memiliki indeks yang tinggi. Indikator-indikator partisipasi yang meliputi persepsi, perencanaan, pengawasan dan evaluasi tercatat memiliki indeks yang tinggi, sedangkan indikator pelaksanaan menunjukkan indeks yang sedang. Analisis SWOT pengelolaan menunjukkan bahwa kondisi pemanfaatan sumberdaya udang putih di wilayah pantai Kabupaten Batang berada pada posisi kuat dan berpeluang dengan posisi matriks (8,40 ; 9,81). Kata Kunci : Persepsi, Partisipasi, Pengelolaan Sumberdaya Udang
PENGARUH BODY CONDITION SCORE (BCS) TERHADAP KUALITAS SEMEN DOMBA WONOSOBO DI KABUPATEN WONOSOBO D. Samsudewa, dan E. Purbowati, P. Sonatha,
AGROMEDIA: Berkala Ilmiah Ilmu-ilmu Pertanian Volume 34 No. 2 September Tahun 2016
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Farming Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK            Penelitian dilakukan dengan tujuan untuk mengevaluasi dan mengetahui kualitas semen Domba Wonosobo (Dombos) baik secara makroskopis maupun mikroskopis padabody condition score (BCS) yang berbeda. Penelitian ini menggunakan 13 ekor Dombos pejantan berumur 2-3 tahun dengan BCS 2 dan 3. Metode pada penelitian ini terdiri atas 3 tahap yakni; 1).Penilaian BCS, 2).Penampungan semen, dan 3).Pemeriksaan kualitas semen. Hasil analisis statistik menunjukkan tidak ada pengaruh nyata antara kedua BCS terhadap volume, warna, bau, pH, gerakan massa, viabilitas, dan abnormalitas semen Dombos. Motilitas semen Dombos dengan BCS 3 (80,21%) lebih tinggi (P<0,05) dari BCS 2 (69,68%), namun kedua nilai tersebut masih tergolong pada taraf normal. Kesimpulan dari penelitian ini ialah BCS tidak memberikan  pengaruh kepada kualitas semen segar Dombos. Semen Dombos dengan BCS 2 dan 3 memiliki kualitas yang baik, sehingga layak digunakan sebagai pejantan dalam perkawinan. Kata kunci: Wonosobo ram, BCS, kualitas semen
PENGARUH PERBEDAAN BOBOT TELUR TERHADAP BOBOT TETAS DAN MORTALITAS AYAM KEDU JENGGER MERAH DAN AYAM KEDU JENGGER HITAM Sutopo dan I. Sumeidiana K, C. Ustadha
AGROMEDIA: Berkala Ilmiah Ilmu-ilmu Pertanian Volume 34 No. 2 September Tahun 2016
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Farming Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKPenelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh perbedaan bobot telur terhadap bobot tetas dan mortalitas ayam Kedu Jengger Merah (AKJM)dan ayam Kedu Jenger Hitam (AKJH). Penelitian dilaksanakan di Balai Pembibitan dan Budidaya Ternak Non Ruminansia (BPBTNR) Satker Ayam Maron, pada bulan November-Januari 2016. Materi penelitian terdiri dari 226 butir telur AKJM dan 46 butir telur AKJH yang dikelompokkan menjadi 8 flok AKJM dan 2 flok AKJH. Nisbah perkawinan jantan : betina adalah 1:5. Data dikumpulkan berdasarkan koleksi telur selama 5 hari dengan 5 kali ulangan, telur yang sudah diseleksi diberi tanda dan ditimbang sebelum ditetaskan. Telur dimasukkan ke dalam mesin penetasan selama 21 hari. Data dianalisis menggunakan rancangan “ One Way Classification” untuk bobot tetas dan “Kruskal- Wallis” untuk mortalitas dilanjut dengan Uji Duncan. Hasil menunjukkan bahwa pengaruh perbedaan bobot telur menunjukkan perbedaan yang nyata (P<0,05) terhadap bobot tetas DOC AKJM dan AKJH. Pengaruh perbedaan bobot telur AKJM dan AKJH tidak menunjukkan perbedaan yang nyata terhadap mortalitas. Kesimpulan penelitian adalah pengaruh perbedaan bobot telur berbeda nyata terhadap bobot tetas dan tidak berbeda nyata terhadap mortalitas. Kata Kunci :Bobot Telur, Bobot Tetas, Mortalitas.
ANALISIS HARGA POKOK PRODUKSI SAPI POTONG DENGAN SISTEM PEMBIBITAN PADA ANGGOTA KTT TRI ANDINIREJO KELURAHAN BENER KECAMATAN TEGALREJO YOGYAKARTA N.N.T.Sukma, A.P. Adi dan T.Ekowati
AGROMEDIA: Berkala Ilmiah Ilmu-ilmu Pertanian Volume 34 No. 2 September Tahun 2016
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Farming Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47728/ag.v34i2.171

Abstract

ABSTRAK          Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis biaya produksi ternak pada anggota kelompok tani ternak (KTT) Tri Andinirejo Yogyakarta, menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi harga pokok produksi (HPP) ternak pada anggota KTT Tri Andinirejo Yogyakarta dan menganalisis pendapatan anggota KTT Tri Andinirejo Yogyakarta. Penentuan lokasi ditentukan dengan metode purposive. Analisis data menggunakan analisis penentuan harga berbasis HPP dan analisis linier berganda. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa secara serempak biaya hijauan, biaya konsentrat, biaya reproduksi, biaya pengobatan, jumlah ternak dan tenaga kerja berpengaruh nyata terhadap HPP KTT Tri Andinirejo. Secara parsial biaya hijauan, biaya konsentrat, biaya reproduksi dan tenaga kerja berpengaruh nyata terhadap HPP KTT Tri Andinirejo. Biaya pengobatan dan jumlah ternak tidak berpengaruh nyata terhadap HPP KTT Tri Andinirejo. Rata-rata pendapatan yang diperoleh 42 peternak KTT Tri Andinirejo per tahun sebesar Rp.1.577.089. Usaha ternak sapi potong dengan sistem pembibitan kurang menguntungkan. Kata Kunci :HPP, KTT,Pembibitan, Pendapatan,Sapi.
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN PETERNAK DOMBA KISAR DI PULAU KISAR KABUPATEN MALUKU BARAT DAYA Inggrid Nitha Welerubun Titik Ekowati dan Agus Setiadi
AGROMEDIA: Berkala Ilmiah Ilmu-ilmu Pertanian Volume 34 No. 2 September Tahun 2016
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Farming Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47728/ag.v34i2.176

Abstract

ABSTRAK   Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi  pendapatan peternak Domba Kisar di Pulau Kisar Kabupaten Maluku Barat Daya. Responden dalam penelitian ini adalah peternak Domba Kisar. Metode penelitian yang digunakan adalah survai.Teknik pengambilan sampel menggunakan multistage random sampling. Penentuan jumlah sampel ditentukan secara proportionate random sampling sebanyak 100 responden. Data yang terkumpul kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil analisis regresi linier berganda menunjukkan bahwa nilai R square sebesar 0,748. Dari 6 variabel independen diperoleh hasil secara parsial lama beternak, kepemilikan ternak, harga hijuan makanan ternak, upah tenaga kerja , dan harga ternak memiliki pengaruh sangat nyata terhadap pendapatan peternak Domba Kisar (P≤0,01) sedangkan harga obat-obatan tidak berpengaruh nyata terhadap pendapatan peternak. Kata kunci: harga hijuan makanan ternak, harga ternak, kepemilikan ternak, pendapatan peternak,     upah tenaga kerja
PENGARUH PENAMBAHAN ASAM SITRAT DALAM RANSUM SEBAGAI ACIDIFIER TERHADAP KECERNAAN PROTEIN DAN BOBOT BADAN AKHIR PADA ITIK JANTAN LOKAL Try Satyo Nugroho, Hanny Indrat Wahyuni, Nyoman Suthama
AGROMEDIA: Berkala Ilmiah Ilmu-ilmu Pertanian Volume 34 No. 2 September Tahun 2016
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Farming Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47728/ag.v34i2.175

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan asam sitrat (acidifier) dalam ransum terhadap kecernaan protein, asupan protein dan bobot badan akhir pada itik jantan lokal. Ternak penelitian yang digunakan adalah 80 ekor itik jantan lokal umur 8 minggu dengan bobot badan awal 1221,17 ± 38,43 g. Terdapat 4 perlakuan ransum yang berbeda, yaitu T0 = ransum tanpa tambahan asam sitrat; T1 = ransum perlakuan dengan penambahan 1% asam sitrat; T2 = ransum perlakuan dengan penambahan 2% asam sitrat; T3 = ransum perlakuan dengan penambahan 3% asam sitrat. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 5 ulangan. Setiap ulangan terdiri dari 4 ekor itik jantan lokal. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan prosedur sidik ragam untuk mengetahui pengaruh perlakuan, apabila terdapat pengaruh nyata (P0,05) dilanjutkan dengan uji jarak berganda Duncan (UJBD). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan asam sitrat tidak mempengaruhi (P0,05) konsumsi ransum, dan bobot badan akhir itik Jantan lokal, akan tetapi berpengaruh nyata (P0,05) terhadap kecernaan protein dan asupan protein. Ini menunjukkan bahwa kandungan asam sitrat dalam ransum dapat berfungsi sebagai acidifier dan dapat meningkatkan kecernaan protein pada itik jantan lokal meskipun semua itik mempunyai bobot akhir yang sama. Kata kunci : itik lokal jantan, asam sitrat, kecernaan protein dan bobot badan akhir 
HUBUNGAN ANTARA UKURAN–UKURAN TUBUH TERHADAP BOBOT BADAN DOMBA WONOSOBO JANTAN DI KABUPATEN WONOSOBO JAWA TENGAH A. A. Pratama, E. Purbowati dan C. M. S. Lestari
AGROMEDIA: Berkala Ilmiah Ilmu-ilmu Pertanian Volume 34 No. 2 September Tahun 2016
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Farming Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47728/ag.v34i2.169

Abstract

ABSTRAK            Penelitian bertujuan untuk mengkaji ukuran tubuh yang memiliki hubungan paling kuat dengan bobot badan sebagai penduga bobot badan untuk Domba Wonosobo (Dombos) jantan. Materi penelitian yang diambil dengan metode purposive sampling berupa Dombos jantan sebanyak 150 ekor yang dikelompokkan menjadi 7 kelompok umur (0 – 3 bulan, 3 – 7 bulan, 7 – 12 bulan, 12 – 24 bulan, 24 – 36 bulan, 36 – 48 bulan dan 48 bulan). Parameter yang diamati adalah bobot badan (BB), lingkar dada (LD), lebar dada (LeD), dalam dada (DD), tinggi pundak (TP), tinggi pinggul (Tpi), lebar pinggul (LPi) dan panjang badan (PB). Data dianalisis menggunakan “SPSS 17.0 for Windows” untuk menghitung nilai korelasi. Hasil analisis statistik menunjukkan bahwa lingkar dada merupakan variabel yang sangat penting dalam menduga bobot badan Dombos jantan. Variabel lingkar dada mempunyai korelasi paling tinggi (r = 0,97) terhadap bobot badan dibandingkan dengan variabel ukuran-ukuran tubuh lainnya. Simpulan dari penelitian ini adalah ukuran lingkar dada dapat digunakan untuk menduga bobot badan Dombos jantan. Kata kunci : Bobot badan; Ukuran-ukuran tubuh; Domba Wonosobo jantan
ANALISIS PEMASARAN TELUR PADA PETERNAKAN AYAM PETELUR CV. INDAH MUSTIKA DI DESA MANGUNSARI KECAMATAN GUNUNG PATI KABUPATEN SEMARANG R. A. Saputro, A. Setiadi, W. Sarengat
AGROMEDIA: Berkala Ilmiah Ilmu-ilmu Pertanian Volume 34 No. 2 September Tahun 2016
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Farming Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47728/ag.v34i2.174

Abstract

ABSTRAKTujuan dilaksanakan penelitian ini adalah untuk mengetahui pendapatan CV. Indah Mustika, trend pertumbuhan volume telur, dan keeratan hubungan antara volume penjualan dengan biaya pemasaran. Manfaat penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi kepada masyarakat dan peternak unggas, sebagai bahan pertimbangan rencana pemasaran telur secara efisien serta dapat menentukan saluran pemasaran yang efisien dan keeratan hubungan volume penjualan dengan biaya pemasaran, sedangkan manfaat bagi mahasiswa adalah untuk menambah pengetahuan bagi mahasiswa. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus, metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi dan wawancara langsung dengan berpedoman pada kuesioner. Data yang diambil berupa data time series mulai dari Januari 2013-Desember 2015. Data tersebut berupa data sekunder yang diperoleh dari pembukuan CV. Indah Mustika. Analisis data menggunakan perhitungan pendapatan, analisis trend square, uji t dan analisis korelasi pearson. Hasil penelitian menunjukkan CV. Indah Mustika mampu menghasilkan keuntungan. Pendapatan bersih selama Januari 2013 – Desember 2015 adalah sebesar Rp. 75.422.115/bulan. pertumbuhan volume penjualan telur sebesar 98,517 kilogram. nilai korelasi volume penjualan telur dengan biaya pemasaran sebesar 0,540 artinya antara volume penjualan telur dengan biaya pemasaran mempunyai hubungan erat. Nilai signifikansi antara volume penjualan telur dengan biaya pemasaran sebesar 0,001. Kata kunci : pendapatan, telur ayam, volume penjualan, biaya pemasaran.

Page 1 of 2 | Total Record : 12