cover
Contact Name
Deni Rahman Marpaung
Contact Email
kesehatandanolahraga@gmail.com
Phone
+6281375760192
Journal Mail Official
kesehatandanolahraga@gmail.com
Editorial Address
Program Studi Ilmu Keolahragaan Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Medan Jl. Willem Iskandar / Pasar V, Medan, Sumatera Utara – Indonesia Kode Pos 20221
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Kesehatan dan Olahraga
ISSN : 25974165     EISSN : 25990128     DOI : -
Core Subject : Health,
Tulisan yang dimuat dalam jurnal Kesehatan dan Olahraga hanya berkaitan dengan ilmu kesehatan olahraga, tidak memuat tulisan yang berkaitan dengan pendidikan olahraga
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 2: September 2017" : 6 Documents clear
Penerapan Brain Gym Dalam Meningkatkan Konsentrasi Pada Siswa Kelas VIII Smp Terpadu Al-Farabi Nurhamida Sari Siregar; Fery Juanda
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol 1, No 2: September 2017
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (660.437 KB) | DOI: 10.24114/ko.v1i2.12889

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan Brain Gym dalam meningkatkan konsentrasi siswa. Manfaat penelitian ini menambah wawasan tentangpeningkatan konsentrasi siswa melalui penerapanBrain Gym. Metode penelitian merupakan metode eksperimen dengan desain penelitian pre eksperimental design. Instrumen penelitian menggunakan speed anticipation. Teknik analisis data yang digunakan analis kuantitatif, dengan menggunakan uji normalitas, uji shapiro wilk, dan uji t berpasangan. Hasil  penelitianmenunjukkan bahwa tingkat konsentrasi siswa sebelum diberi penerapan dengan kriteria baik (0,00%), dan setelah diberi penerapandengan kriteria baik (85,00%), meunjukkan adanyapeningkatan sebesar 85,00%. Hasil uji paired sample t-test menunjukkan nilai significancy 0,000 (p < 0,05).Kesimpulan dari penelitian ini ada pengaruh penerapan Brain Gym dalam meningkatkan konsentrasi siswa. Saran bagi kepala sekolah hasil penelitian dapat jadi acuan pengambilan keputusan belajar mengajar dan bagi guru diharapkan dapat mengaplikasikan penerapan Brain Gym sebelum pembelajaran berlangsung.Kata Kunci: Brain Gym, Konsentrasi.
Kontribusi Kesegaran Jasmani Terhadap Produktivitas Kerja Guru-Guru Smp Negeri 1 Kutalimbaru Rosmaini Hasibuan; Sri Wildani Siregar
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol 1, No 2: September 2017
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (560.548 KB) | DOI: 10.24114/ko.v1i2.12890

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kontribusi kesegaran jasmani terhadap produktivitas kerja guru-guru SMP Negeri 1 Kutalimbaru Kecamatan Kutalimbaru. Dalam penelitian ini populasi yang digunakan adalah seluruh guru-guru di SMP Negeri 1 Kutalimbaru Kecamatan Kutalimbaru yang berjumlah 30 orang. Sedangkan sampel yang dipergunakan adalah sebanyak 30 orang, adapun pengambilannya dilakukan dengan teknik total sampling. Untuk memperolah data kesegaran jasmani diperoleh dengan naik turun bangku. Sedangkan untuk produktivitas kerja dengan menggunakan angket. Data dianalisis dengan korelasi product moment. dari hasil perhitungan diperoleh korelasi sebesar  0,417 angka ini dikategorikan dengan kategori sedang, besar kontribusinya sebesar 17,43%. Dengan demikian hipotesis dalam penelitian ini diterima yang menyatakan terdapat kontribusi yang signifikan antara tingkat kesegaran jasmani terhadap produktivitas kerja guru-guru SMP Negeri 1 Kutalimbaru Kecamatan Kutalimbaru.Kata Kunci: Kesegaran Jasmani dan Produktivitas Kerja.
Pengaruh Pemberian Antioksidan Terhadap Kadar Hemoglobin Pada Aktifitas Fisik Maksimal Fajar Apollo Sinaga; Lamro Godmen Turnip
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol 1, No 2: September 2017
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (768.394 KB) | DOI: 10.24114/ko.v1i2.12886

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui informasi tentang Pengaruh Pemberian Antioksidan Pada Aktifitas Fisik Maksimal terhadap Kadar Hemoglobin pada Mahasiswa IKOR 2014. Penelitian dilakukan di Stadion Universitas Negeri Medan Jurusan Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Medan Pada Tanggal 30 September 2015 sampai dengan 08 Oktober 2015 dengan metode eksperimen dengan pengambilan data pre test dan post test. Populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah 67 orang dengan sampel penelitian berjumlah 10 orang yang ditetapkan berdasarkan teknik Eksklusi dan Inklusi. Selanjutnya dibagi dua kelompok dengan teknik Matching Pairing yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Taraf signifikan f adalah 0,427 artinya Ho diterima bahwa kedua varian populasi identik (equal varian asumsi). Karena signifikan f mempunyai keputusan equal varian asumsi maka T test menggunakan equal varian asumsi. Nilai equal varian asumsi sebesar 1,572 dengan sig.(2-tailed) adalah 0,155 atau > 0,05 sehingga diputuskan tidak ada pengaruh bermakna pemberian Antioksidan (Vitamin C, E) terhadap peningkatan kadar hemoglobin setelah melakukan aktifitas fisik maksimal. Dengan demikian hipotesis menyatakan tidak ada pengaruh pemberian antioksidan terhadap kadar hemoglobin setelah melakukan aktifitas maksimal maupun secara signifikan α = 0,05 dan tidak teruji kebenarannya dalam  penelitian ini.Kata kunci: Antioksidan, Hemoglobin, Aktifitas fisik maksimal
Survey Pengetahuan Atlet Tentang Cedera Olahraga Pada Klub-Klub Bola Voli Di Kota Stabat Tahun 2015 Rima Mediyana Sari; Dedi Purnawan
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol 1, No 2: September 2017
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (669.031 KB) | DOI: 10.24114/ko.v1i2.12891

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahi pengetahuan atlet bola voli di kota Stabat tahun 2015 tentang pengetahuan cedera olahraga, yang diharapkan dapat berguna untuk menambah pengetahuan atlet-atlet bola voli di kota Staba ttentang cedera olahraga. Metode penelitian yang dilakukan adalah metode deskriptif dengan teknik pengisian angket .Sampel berjumlah 13 orang dengan teknik sampel keseluruhan  (total sampling) yaitu atlet-atlet bola voli kota Stabat. Penelitian dilakukan dengan menyebarkan angket yang bertujuan untuk mengukur pengetahuan atlet bola voli kota Stabt tentang cedera olahraga. Sebelumnya angket telah di ujico kepada atlet-atlet bola voli Batang Serangan yang berjumlah 13 orang. Dari 40 item soal yang diberikan dan diolah berdasarkan rumus validitas yang ketentuan nyajika “rhitung>rtabel adalah valid” dan sebaliknya jika “rhitung<rtabel adalah tidak valid” makahasil yang di dapat 20 soal dinyatakan Valid dan 20 soal dinyatakan tidak valid.Kemudian data yang valid dikumpulkan lalu disebarkan kepada atlet-atlet bola voli kota Stabat dan diolah dengan perhitungan persentase. Penelitian ini menyimpulkan bahwa atlet-atlet bola voli kota Staba tmemiliki pengetahuan cedera olahraga dengan kategori “Kurang” sebagaimana sesuai dengan data yang diperoleh melalui perhitungan persentase yaitu“53,9%”yang disesuaikan dengan teori kategori pengetahuan cederaolahraga.Kata Kunci: Pengetahuan, Cedera Olahraga.
Pengaruh Pemberian Manipulasi Sport Massage Terhadap Kadar Asam Laktat Darah Setelah Melakukan Aktivitas Fisik Maksimal Novita Sari Harahap; Nila Sari Rosenta Sagala
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol 1, No 2: September 2017
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (795.795 KB) | DOI: 10.24114/ko.v1i2.12887

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh pemberian manipulasi sport massage terhadap kadar laktat darah setelah melakukan aktifitas fisik maksimal. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Medan (Unimed) dengan populasi jumlah seluruh mahasiswa ikor stambuk 2013 sebanyak 60 orang. Sampel dalam penelitian ini menggunakan random sampling. Yang masing-masing sampel sudah dipilih sesuai dengan criteria sampel. Penelitian ini menggunakan eksperimen dengan rancangan“Randomized Pretest-Postest Group Design”, kelompok pertama menggunkan manipulasi sport massage dan kelompok dua menggunkan perlakuan berbaring. Untuk mengetahui pengaruh pemberian manipulasi sport massage terhadap kadar laktat darah setelah melakukan aktifitas fisik maksimal digunakan spss 23 uji- wilxcon satu pihak dan untuk mengetahui perbedaan pengaruhnya digunaka nuji Pendent ttest uji wilxcon. Hasil analisa dengan uji wilxcon menunjukkan bahwa pemberian perlakuan manipulasi sport massage memberikan pengaruh (p=0,043) terhadap kadar lakat darah yakin nilai laktat semakin menurun setelah melakukan aktifitas fisik maksima, kemudian pemberian perlakuan berbaring memberikan pengaruh (p=0,043) terhadap kadar laktat darah yakni nilai laktat semakin meningkat dari sebelumnya, dan untuk nilai akhir post-test kedua kelompok tidak ada perbedaan secara signifikan (p=1,000). Penelitian ini menyimpulkan bahwa : (1) ada pengaruh perbedaan pretest dan posttest kelompok massag, jumlah kadar laktat darah menurun setelah melkaukan aktifitas fisik maksimal (2) ada pengaruh pemberian perlakuan berbaring pada kelompok pretest dan post yang menunjukkan bahwa dengan diberikan perlakuan berbaring kadar laktat darah semakin meningkat (3) tidak ada perbedaan yang signifikan antara posttest kelompok massage dan posttest kelompok berbaring setelah melakukan aktifitas fisik maksimal. Kata Kunci: Manipulasi Sport Massage, Laktat Darah, Aktivitas Fisik Maksimal
Survey Tingkat Kebugaran Jasmani Skipper Arung Jeram Exsplore Sumatera, Kabupaten Langkat Puji Ratno; Josephin Siahaan
Jurnal Kesehatan dan Olahraga Vol 1, No 2: September 2017
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (603.245 KB) | DOI: 10.24114/ko.v1i2.12888

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kebugaran jasmani skipper arung jeram Exsplore Sumatera Kabupaten Langkat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini metode deskriptif kuantitatif dengan tes dan pengukuran.  Populasi dalam penelitian ini 8 orang skipper arung jeram dan sampelnya seluruh skipper arung jeram yang dimiliki oleh Explore Sumatera sebanyak 8 orang, teknik pengambilan sampel yaitu total sampling. Komponen kebugaran jasmani yang harus dimiliki oleh skipper arung jeram Explore Sumatera meliputi: daya tahan jantung paru, daya tahan otot lengan dan bahu, daya tahan otot punggung, kekuatan otot peras tangan, kekuatan otot extensor punggung, kekuatan otot extensor tungkai, kekuatan otot bahu menarik dan mendorong, daya ledak otot, kelentukan, Kecepatan Gerak, Kelincahan dan Keseimbangan. Hasil penelitian yang diperoleh nilai rata-rata Daya tahan jantung paru 4,25, daya tahan otot lengan dan bahu  7,25, daya tahan otot punggung 6,0, kekuatan otot peras tangan kanan 5,75, kekuatan otot peras tangan kiri 6,0, kekuatan otot extensor punggung 6,25, kekuatan otot extensor tungkai 7,5, kekuatan otot bahu menarik 6,50 dan kekuatan otot bahu mendorong 5,75, daya ledak otot lengan 6,0, kelentukan 6,50, kecepatan gerak 5,0, kelincahan 5,75 dan keseimbangan 10. Nilai rata-rata seluruh komponen kebugaran jasmani  skipper arung jeram Explore Sumatera sebesar: 6,32 dengan jumlah persentase 100%, kemudian dikonversikan ke  dalam  tabel  konversi  nilai  kebugaran  jasmani. Data yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa tingkat kebugaran jasmani skipper arung jeram Explore Sumatera dikategorikan sedang.  Kata Kunci           : Kebugaran Jasmani, Skipper Arung Jeram.

Page 1 of 1 | Total Record : 6